PURWOKERTO, iNewsMadiun.id - Gunung Tugel Purwokerto menyimpan misteri sejarah yang sempat ramai menjadi perbincangan masyarakat. Terutama terkait banyaknya bangunan kosong yang terbengkalai hingga menjadi tempat angker karena tak ada yang menempati.
Kisah misteri sejarah Gunung Tugel Purwokerto menjadi mitos bagi warga di Kabupaten Banyumas. Selain dianggap sebagai tempat mistis, banyak disebutkan pula lokasi tersebut sebagai tempat pemujaan dan aktivitas ritual dukun. Gunung Tugel yang berada di Kelurahan Karangklesem, Kecamatan Purwokerto Selatan memiliki kisah tersendiri.
Gunung Tugel Purwokerto berdasarkan mitos supranatural yang berkembang, disebutkan jika pada zaman dahulu kala, ada salah satu tokoh pewayangan yang tengah berjalan melintasi Jawa Tengah namun tersandung ketika melangkahi Gunung Slamet. Seketika itu, pecahan puncak Gunung Slamet terlempar hingga ke wilayah Banyumas dan menjadi Gunung Tugel.
"Adapun mitosnya sejarah Gunung Tugel ini berdasarkan cerita dari orang terdahulu, sejarah Gunung Tugel itu diceritakan bahwa ada tokoh pewayangan zaman dulu yang melewati Gunung Slamet," kata Babeh Berto, salah satu warga setempat yang tinggal di wilayah Gunung Tugel Purwokerto seperti dikutip iNewsPurwokerto.id dari kanal YouTube Explore Mystic.
Dia menjelaskan jika zaman dulu dalam kisah pewayangan itu ada tokoh yang bernama Bima, ingin melangkah ke arah Timur lalu terhalang Gunung Slamet.
"Akhirnya tersandung dan pecahannya sebagian terjatuh di wilayah ini, makanya diberikan nama Gunung Tugel. jadi Gunung Tugel patahannya dari Gunung Slamet, itu sejarah mitosnya," ungkapnya.
Editor : Arif Handono
Artikel Terkait