JAKARTA - iNewsMadiun.id Lima pesohor top dunia yang kuburannya jadi sasaran pencuri mayat terus menjadi kontroversi.
Sebab tidak hanya sekali makam para pesohor dunia menjadi sasaran pencurian.
Sebagai salah satu tokoh yang memiliki pengaruh di dunia ini tentu kepergiannya menjadi luka terdalam bagi pengikutnya.
Setelah disemayamkan tak sedikit makam para tokoh menjadi incaran para pencuri.
Banyak alasan orang tidak bertanggung jawab melakukan tindak pencurian tersebut.
Salah satunya untuk menjual organ tubuh para pesohor dan dijadikan sebagai harta karun dengan nilai fantastis.
Berikut ini adalah lima pesohor top dunia yang kuburannya jadi sasaran pencuri mayat.
Kira-kira siapa saja para pesohor tersebut?
1. Abraham Lincoln
Makam pesohor dunia yang makamnya menjadi sasaran pencurian pertama adalah Abraham Lincoln. Pemakaman Lincoln dilakukan di Pemakaman Oak Ridge di Kota Springfield pada tahun 1876.
Pencuri jasad Lincoln meminta imbalan sebesar Rp2,6 miliar tapi berhasil digagalkan oleh polisi.
Saat penangkapan sempat terjadi adu tembak sebelum akhirnya pencuri ditangkap dan dimasukan kedalam penjara.
Setelah kejadian itu makam Abraham Lincoln dirahasiakan. Bahkan konon kedalaman makam Abraham Lincoln mencapai 15 meter.
2. Charlie Chaplin
Charlie Chaplin meninggal dalam tidurnya pada tahun 1997 di Swiss. Ketika itu Chalin berusia 88 tahun.
Di hari wafatnya, komedian itu dimasukan dalam kayu oat seberat 136 kg sebelum disemayamkan di desa Corsies, Swiss.
Kuburan Chaplin pernah dibongkar dan mayatnya disembunyikan. Pencuri jasad Chaplin sempat meminta uang tebusan sebesar Rp5,4 miliar kepada istri Chaplin, Oona O’Neill.
Editor : Arif Handono