Ketika Bu Khofifah Naik VW Keliling Kota Madiun Disopiri Wali Kota Madiun

Ihya Ulumuddin
Gubernur Khofifah saat keliling Kota Madiun menaiki VW, Sabtu (11/6/2022). (istimewa).

"Pecinta mobil VW ini tentunya dari berbagai kalangan. Semua guyub kumpul di sini karena hobi dan kegemaran yang sama. Ini menjadi kekuatan kita bahwa kebersamaan ini yang akan menguatkan kita, menguatkan ekonomi kita, dan menguatkan pembangunan terutama di Kota Madiun ini," ujarnya. Tak hanya itu, orang nomor satu di Jatim ini juga mengapresiasi dan memuji Kota Madiun yang akan berulang tahun ke-104 pada 20 Juni mendatang. Menurutnya, banyak perubahan dan perkembangan yang terjadi di kota itu.

"Bagaimana kita lihat kotanya sangat bersih, cantik sekali. Tampilan kota yang tampak indah dengan berbagai _landmark_ baru tentunya akan menjadi tujuan wisata dan menggerakkan ekonomi masyarakat," katanya. Selain itu, ia pun memuji tema HUT ke-104 Kota Madiun yakni Gass Ekonomi, Stop Covid, Kota Madiun Aman, Nyaman dan Damai. Menurutnya tema ini menandakan semangat untuk kebangkitan Kota Madiun di bidang ekonomi,sosial, budaya, pendidikan, pariwisata.

"Mudah-mudahan ketemu dengan seluruh kekuatan elemen strategis di kota Madiun. Bagaimana protokol kesehatan tetap dijaga dan ekonomi juga terus bergerak. Dan acara Madiun Volksweekend bisa memberikan daya ungkit, daya dorong dari seluruh potensi efektif yang dimiliki oleh Kota Madiun," katanya. "Tentunya kami berharap acara ini bisa menjadi agenda rutin tahunan sehingga tidak hanya diikuti komunitas VW Indonesia tapi juga bahkan di negara-negara ASEAN dan ini akan menjadi potensi yang luar biasa," katanya.



Editor : Arif Handono

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network