Tak Perlu Visa Berwisata ke Eropa dan Asia, Cukup ke Kota Madiun Saja

Arif Wahyu Efendi
Patung Merlion ini berada di samping Balai Kota Madiun menjadi daya tarik wisatawan. Foto: Arif Wahyu Effendi

Tidak hanya itu, jika beruntung wisatawan bisa berkeliling Kota Madiun dengan Bus wisata Kota secara gratis. Kendaraan tersebut sengaja disiapkan Pemkot Madiun untuk memanjakan wisatawan yang datang ke Kota Pendekar ini.

Wali Kota Madiun Maidi mengatakan pembangunan wisata kota ini dirintis sejak dirinya menjabat sebagai Walikota Madiun tahun 2019 lalu. Berawal dari kesadaran tidak adanya wisata alam yang dimiliki, dirinya berinovasi membuat wisata tengah kota yang bisa menjadi daya tarik tersendiri. 

Tak main main, selama kurun waktu tiga tahun Pemkot Madiun akhirnya berhasil menyulap lahan yang dulunya tidak bermanfaat menjadi kawasan wisata luar negeri yang istimewa.

"Kawasan PSC itu awalnya buangan sampah dan limbah dari mall, dari restoran dan rumah tangga sehingga itu menjadi masalah kota. Maka bagaimana merubahnya menjadi magnet dunia yang diinginkan orang. Untuk itu saya buat miniatur dunia di Kota Madiun. Dampaknya hari ini sudah tidak banjir air, tetapi banjir manusia membawa uang, sehingga perputaran uang luar biasa di Madiun," jelas Maidi usai menjadi narasumber kegiatan tim penggerak PKK di Kantor Dinas Sosial, Rabu siang (15/02/2023)

Anggaran yang dikeluarkan Pemkot Madiun tidak main-main untuk melakukan hal itu. Namun semua sesuai dengan wujud dan hasil yang didapat. Sebagai walikota, Maidi mengklaim anggaran yang digunakan untuk pembangunan kawasan wisata kota di PSC dibandingkan dengan pertumbuhan ekonomi jauh lebih besar.

"Kita bangun PSC ini sekitar 12 hingga 20 Miliar. Saat Covid harusnya minus pendapatan, tapi kita naik 9,27%, naik 94 Miliar. Bayangkan itu. Artinya apa, korelasi antara pendapatan dan pertumbuhan ekonomi terus naik. Bahkan pertumbuhan ekonomi kita nomor satu di Jawa Timur," kata orang nomor satu di Pemkot Madiun itu  sambil tersenyum.

Saat ini Pemkot Madiun masih merencanakan pembangunan menara Dubai dan Opera Australia untuk melengkapi destinasi wisata tengah kota dan menjadikan Madiun sebagai magnet wisata luar negeri di dalam negeri sendiri.

Editor : Arif Handono

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network