JAKARTA, iNewsMadiun.id - Sebanyak 8 tol gratis selama libur Natal dan Tahun Baru (Nataru). Jalan tol gratis ini merupakan upaya Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) dalam mendukung kelancaran perjalanan masyarakat. Di sisi lain, juga memperluas jaringan jalan tol dan peningkatan kualitas jalan.
Berikut 8 tol gratis selama libur Nataru dikutip dari laman Kementerian PUPR dan Instagram @pupr_bpjt:
1. Tol Bekasi-Cawang-Kampung Melayu Seksi 2A dan 2A-Ujung sepanjang 4,8 km
Ruas jalan tol ini telah dilakukan uji laik fungsi pada 23 September 2022. Jalan tol siap dibuka secara fungsional pada akhir tahun nanti.
2. Tol Semarang-Demak Seksi 2 Sayung-Demak
Progres konstruksi Tol Semarang-Demak Seksi 2 Sayung-Demak mencapai 99,2 persen. Sisanya, penyelesaian pekerjaan minor dan uji laik fungsi tol sepanjang 16,31 km.
3. Tol Jakarta-Cikampek Selatan Paket 3 Segmen Sadang-Kutanegara
Ruas jalan tol ini memiliki panjang 8,5 km. Menjelang Nataru, main road Tol Sadang-Kutanegara bakal dibuka secara fungsional melalui jalan kawasan industri ke Simpang Susun (SS) Karawang Timur.
Tol Jakarta-Cikampek. Foto: Dok SINDOnews
Editor : Arif Handono
Artikel Terkait