Evakuasi warga sipil terjadi pada Selasa pagi, khususnya dari Kota Sumy. Dua rombongan kendaraan telah meninggalkan kota pada siang hari. Proses evakuasi juga terjadi di Kota Kiev.
Sayangnya, upaya evakuasi dari Kota pelabuhan Mariupol telah gagal pada beberapa kesempatan dalam beberapa hari terakhir. Baik Kiev dan Moskow menyalahkan pihak lain atas kegagalan tersebut.
Sebelumnya, Rusia telah mengusulkan pembentukan koridor kemanusiaan untuk memungkinkan warga sipil meninggalkan lima kota Ukraina. Kota tersebut yakni Kiev, Chernihiv, Sumy, Kharkiv dan Mariupol.
Pekan lalu, upaya gencatan senjata demi kemanusiaan juga sempat terjadi setelah Rusia dan Ukraina menggelar pertemuan di perbatasan Belarusia. Sayangnya, hanya beberapa jam setelah kesepakatan, keduanya melanggar gencatan senjata. iNews Madiun
Editor : Arif Handono