get app
inews
Aa Read Next : Mengintip Al Muhammadiyah, Tempat Tinggal Mewah Cristiano Ronaldo di Arab Saudi

Usai Lawan Islandia, Cristiano Ronaldo Masuk Guinness World Record! Kok Bisa?

Rabu, 21 Juni 2023 | 11:46 WIB
header img
Penyerang Timnas Portugal Cristano Ronaldo telah mencatatakan caps ke-200 saat melawan Islandia pada laga Kualifikasi Euro 2024, Rabu (21/6/2023). (Foto: Instagram/@portugal)

Gol tersebut tidak hanya membawa Portugal menang atas Islandia saja. Tapi gol itu adalah momen Ronaldo mengukir sejarah di pertandingan tersebut. Gol tersebut terjadi pada laga ke-200 Ronaldo bersama Portugal. Jumlah tersebut membuat CR7 tercatat dalam Guinness World Record sebagai pesepak bola pria pertama yang bisa bermain 200 kali untuk timnas senior.

Dengan begitu Ronaldo pun masih akan terus mengukir sejarah yang telah menanti di depannya. Mengingat, sampai saat ini dia masih bermain bersama Portugal dan belum memutuskan untuk gantung sepatu. Kendati umurnya sudah menginjak 38 tahun, Ronaldo masih menjadi pilihan utama pada lini serang Portugal. CR7 sukses mengemas lima gol di empat pertandingan terakhir bersama Selecao das Quinas. Dia seakan membuktikan bahwa umur hanyalah angka.

https://www.inews.id/sport/soccer/cristiano-ronaldo-ukir-sejarah-saat-portugal-vs-islandia-masuk-guinness-world-record/2

Editor : Arif Handono

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut