MILAN, iNewsMadiun.id - Hasil Liga Champions Chelsea vs AC Milan diwarnai hujan kartu kuning dan satu kartu merah. AC Milan dikalahkan Chelsea dengan skor 2-0 pada laga lanjutan fase Grup E Liga Champions 2022-2023 di Stadion San Siro, Rabu (12/10/2022) dini hari WIB.
Kekalahan ini membuat Rossoneri gagal balas dendam. Laga Milan versus Chelsea awalnya dilihat sebagai ajang balas dendam setelah Rossoneri dikalahkan The Blues 0-3 di Stamford Bridge, pekan lalu. Namun aroma dendam dan tuah San Siro tampaknya belum berpihak untuk tuan rumah.
Petaka datang ketika Milan terpaksa bermain dengan 10 pemain setelah Fikayo Tomori diusir wasit (kartu merah) usai melanggar Mason Mount di kotak penalti. Tomori merupakan pemain Inggris pertama yang mendapat kartu merah dalam pertandingan Liga Champions melawan tim Inggris.
Jorginho, yang ditunjuk sebagai eksekutor penalti berhasil menjalankan tugasnya dengan baik. Gelandang Italia itu sukses membawa Chelsea unggul 1-0 atas AC Milan. Tertinggal satu gol, Milan mencoba merespon, namun setiap peluang yang tercipta gagal menghadirkan gol.
Sebaliknya, Chelsea berhasil menggandakan kedudukan menjadi 2-0 melalui gol yang dicetak Pierre Emerick Aubameyang. Penyerang berusia 33 tahun itu sukses menceploskan bola ke gawang Milan usai memanfaatkan kelengahan pemain belakang The Blues.
Skor 2-0 bertahan hingga babak pertama usai. Setelah keluar dari ruang ganti, permainan Milan belum berubah. Rossoneri masih berada di bawah tekanan. Meskipun pasukan Stefano Pioli sesekali berhasil keluar dari tekanan, namun setiap peluang yang datang selalu berakhir di kaki pemain bertahan Chelsea.
Editor : Arif Handono