get app
inews
Aa Text
Read Next : Ini Dia 12 Kampung Tematik Kota Madiun, Ada Sport Centre hingga Peceland

Sejarah Duren Tiga, Daerah Rumah Irjen Ferdy Sambo Lokasi Penembakan Brigadir J

Sabtu, 13 Agustus 2022 | 21:54 WIB
header img
Korek api jadul Tjap Duren ( ada 3 duren) dulu pabriknya di jalan duren tiga ( foto istimewa)

JAKARTA, iNewsMadiun.id - Daerah Duren Tiga, Pancoran, Jakarta Selatan menjadi pembicaraan hangat masyarakat seluruh Indonesia dalam beberapa waktu terakhir. Di kelurahan itu terjadi penembakan terhadap Brigadir J, tepatnya di rumah dinas mantan Kadiv Propam Irjen Ferdy Sambo.

 

Mengutip buku karangan Zaenuddin MH bertajuk ‘212 Asal-Usul Djakarta Tempo Doeloe’, Duren Tiga merupakan wilayah yang dulunya diyakini memiliki tiga pohon durian. Ketiga pohon itu berukuran besar dan berbuah lebat sehingga terlihat menonjol.

 

Selain Duren Tiga, terdapat wilayah lain di Jakarta yang menggunakan kata duren alias durian, yakni Tanjung Duren dan Duren Sawit. Menurut Zaenuddin MH, ada penjelasan lain mengenai awal mula nama Duren Tiga ini.

 

Alih-alih berasal dari keberadaan tiga pohon durian, nama Duren Tiga diketahui dari keberadaan pabrik korek api yakni ‘Duren Tiga’. Pabriknya sendiri konon terletak di pinggir Jalan Raya Duren Tiga Raya.

 

Korek api yang dihasilkan itu dibungkus dalam kotak korek berwarna hitam dengan gambar atau lambang 3 buah durian. Diketahui, pabrik korek itu sudah pindah ke sebuah wilayah di Jawa Barat.

korek api cap duren tiga ( foto istimewa)

Saat ini Ferdy Sambo sudah ditetapkan tersangka tewasnya Brigadir J bersama dua ajudannya dan satu asisten dari sipil. Sambo akhirnya mengakui dirinya merekayasa pembunuhan sehingga tampak seperti tembak-menembak.

iNewsMadiun

Editor : Arif Handono

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut