JAKARTA, iNewsMadiun.id - Artis sekaligus penyanyi Marshanda belakangan ramai dibahas lantaran seorang temannya Sheila Salsabila mengumumkan ke publik dirinya hilang di Los Angeles, Amerika Serikat sejak Senin, 27 Juni lalu.
Lantas yang menjadi pertanyaan publik, siapakah sebenarnya Sheila Salsabila? Simak beberapa fakta berikut!
Bintang FTV
Mungkin bagi sebagian orang wajah dan nama Sheila Salsabila terdengar asing. Namun, jangan salah kalau wanita kelahiran Jakarta, 5 September 1990 itu kerap wara-wiri di dunia hiburan Tanah Air.
Pada 2013 lalu, dia muncul sebagai cameo dalam film Di Balik 98, kemudian tahun 2017 dia kembali membintangi film Takut Kawin. Sejak itu, wanita 30 tahun itu menerima beberapa tawaran main film.
Di antaranya, Ku Terima Karma Masa Laluku dan Aku Menikah Bukan Karena Harta.
Dokter Lulusan Luar Negeri
Lama tak aktif di dunia hiburan, rupanya Sheila memilih fokus menyelesaikan pendidikan. Menilik latar belakang pendidikannya, Sheila adalah lulusan kedokteran dari perguruan tinggi Indonesia dan Australia.
Dia meraih gelar Bachelor of Medical Science dari Melbourne University pada tahun 2012 dan Universitas Indonesia pada 2016.
Tak cukup sampai disitu, dia juga pernah mempelajari bedah plastik tahun 2015 silam di salah satu universitas di Jepang.
Tak heran kalau pada 2020 lalu dia dipilih bergabung dalam Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 bersama dr. Reisa Broto Asmoro. Sebelumnya, dia juga sempat menjadi host acara BNPB Indonesia yang membahas dokter-dokter milenial.
Seorang Pebisnis
Selain itu, Sheila juga ternyata mencoba peruntungan di dunia bisnis. Pada Maret lalu dia membuka bisnis kecantikan dengan menjual produk perawatan seperti serum dan face oil.
Melihat dari akun Instagramnya, Sheila banyak menghabiskan waktu di Amerika Serikat bersama dengan pacarnya, David Vink. Bahkan, dia telah berada di Negeri Paman Sam itu sejak awal 2022 hingga saat ini.
Itulah fakta Sheila Salsabila yang pertama mengabarkan Marshanda hilang di Los Angeles, Amerika Serikat sejak 27 Juni lalu.
Editor : Arif Handono