get app
inews
Aa Text
Read Next : Ini Dia 12 Kampung Tematik Kota Madiun, Ada Sport Centre hingga Peceland

Lakukan Penyelamatan Luar Biasa di Sirkuit Assen, Mario Aji Dijuluki Netizen, Super Mario

Sabtu, 25 Juni 2022 | 12:33 WIB
header img
Aksi pembalap asal Indonesia, Mario Suryo Aji saat di sesi latihan bebas Moto3 Belanda 2022. (Foto: MotoGP)

ASSEN, iNewsMadiun.id – Pembalap asal Indonesia, Mario Suryo Aji mendapatkan julukan baru, yakni Super Mario usai melakukan penyelamatan luar biasa di sesi latihan bebas Moto3 Belanda 2022. Julukan baru itu diberikan oleh netizen lantaran Mario Aji mampu terhindar dari kecelakaan di Sirkuit Assen dengan keterampilannya mengendarai kuda besinya tersebut.

Sebelum momen itu terjadi, Aji tampil cukup baik dalam guyuran hujan deras di atas lintasan basah Sirkuit Assen pada sesi Latihan Bebas 1, pada Jumat 24 Juni 2022. Dia sempat berada di posisi 10 besar sebelum akhirnya finis di urutan 15 dengan selisih 2,666 detik di belakang pembalap tercepat usai membuat total 16 putaran.

Sayangnya, pada sesi latihan bebas dua, pembalap Honda Team Asia itu turun ke posisi 20. Namun, hasil tersebut sudah cukup apik untuknya karena dia sempat nyaris terjatuh.

Momen Mario Suryo Aji hampir kecelakaan dibagikan akun instagram MotoGP

Momen hampir terjatuh itu terjadi ketika Mario melintasi Tikungan 12, kala itu ia melintas sedikit keluar jalur. Alhasil, kondisi trek yang licin karena hujan membuat motornya hampir tergelincir.

Beruntung pembalap berusia 18 tahun itu dengan sigap merespons insiden tersebut. Dengan kekuatan tangannya, dia bisa menjaga keseimbangan dan kemudian kembali duduk dengan stabil di atas kuda besinya ketika masuk lagi ke lintasan.

Aksinya itu pun mencuri perhatian pihak MotoGP. Lewat akun Instagram resmi MotoGP, @motogp, video yang menampilkan penyelamatan gemilangnya itu diunggah pada Jumat 24 Juni 2022 malam WIB.

Netizen pun beramai-ramai memberikan pujian atas aksi luar biasa dari Mario itu. Banyak sekali dari mereka yang menjuluki pembalap kelahiran 16 Maret 2004 itu dengan sebutan Super Mario di kolom komentar.

“Edisi khusus dari Super Mario,” tulis akun @makontro.

Mario Suryo Aji di Sirkuit Assen (MotoGP)

“Penyelamatan super dari Super Mario,” timpal akun @ahonk_021.

“Penyelamatan luar biasa dari Super Mario,” kata akun @ajieputrapanqestu.

Nonton semua seri balapan MotoGP 2022 kapan saja dan di mana saja live di Vision+, cek di sini. Download Vision+ sekarang di Google Play Store atau App Store.

Editor : Arif Handono

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut