Hasil Muswil ke-16 Muhammadiyah Jatim, Dr Sukadiono Pimpin PWM 2022-2027

Edi Pur
Rektor Universitas Muhammadiyah Surabaya Sukadiono (kiri) terpilih menjadi Ketua PWM Jawa Timur 2022-2027. Foto:Media Center Muswil/KlikMu

PONOROGO, iNewsMadiun.id – Musyawarah Wilayah (Muswil) ke -16 Muhammadiyah Jawa Timur berakhir, Sabtu (24/12/2022) malam. Dilansir KlikMu, media berafiliasi Muhammadiyah, Ketua Panitia Pemilihan (Panlih) Dr Hidayatulloh menetapkan Dr dr Sukadiono MM sebagai ketua PWM Jatim periode 2022-2027. 

Rektor Universitas Muhammadiyah Surabaya ini sekaligus peraih suara terbanyak e-voting, yakni 946 suara. Penetapan dilakukan setelah 13 nama terpilih melakukan rapat pleno di Expotorium Universitas Muhammadiyah Ponorogo (Umpo), Sabtu (24/12/2022) malam.

Ke-13 nama formatur Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Jatim periode 2022-2027, antara lain: Sukadiono 946 suara; Biyanto 846 suara; Hidayatulloh 840 suara;  Syamsudin 834 suara; Moh. Sulthon Amien 781 suara; Tamhid Masyhudi 751 suara; M Sasmito Djati 638 suara; Muhammad Sholihin 605 suara; Muh Khoirul Abduh 592 suara; Hidayaturrahman 575 suara; Nazaruddin Malik 568 suara; Thohir Luth 565 suara; Zain Muslimin 451 suara 

Sukadiono mengatakan, dalam kepemimpinannya nanti, akan melakukan akselerasi dalam berbagai bidang. Seperti bidang pendidikan, kesehatan, ekonomi, dan internasionalisai gerakan. Menurutnya, akselerasi program perlu dilakukan agar Muhammadiyah dapat selalu menjawab tantangan zaman.

Editor : Arif Handono

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network