LUSAIL, iNewsMadiun,id – Kabar buruk datang dari Timnas Prancis jelang final Piala Dunia 2022, Minggu (18/12/2022) pukul 22.00 WIB. Tiga pemain timnas Prancis jatuh sakit demam mirip flu. Pelatih Timnas Prancis, Didier Deschamps mengonfirmasi pemain ketiga yang terserang penyakit demam adalah Kingsley Coman.
Sebelumnya, sudah 2 pemain Timnas Prancis yang jatuh sakit menjelang pertandingan semifinal Piala Dunia 2022 pada Kamis 15 Desember 2022 melawan Maroko. Mereka adalah Dayot Upamecano dan Adrien Rabiot.
Alhasil, Upamecano dan Rabiot diragukan tampil. Benar saja, kedua pemain itu melewatkan laga yang berakhir 2-0 untuk kemenangan Les Parisiens -julukan Timnas Prancis- itu.
Deschamps mengatakan kedua pemain itu sama-sama berjuang untuk menghadapi partai final melawan Argentina di Lusail Stadium, Lusail, pada Minggu 18 Desember 2022. Namun, belum juga ada kepastian dari mereka, Coman turut menyusul sakit.
“Coman juga demam pagi ini. Di Doha, suhunya turun sedikit dan Anda masih menyalakan AC sepanjang waktu. Kami memiliki beberapa kasus gejala mirip flu,” ucap Deschamps, dikutip laman Sportbible, Jumat (16/12/2022).
"Kami berusaha untuk berhati-hati agar tidak menyebar dan para pemain telah berusaha keras di lapangan. Jelas, sistem kekebalan tubuh mereka penting,” lanjutnya.
Editor : Arif Handono
Artikel Terkait