MADIUN, iNewsMadiun.id - Pecinta sepakbola pasti tidak akan melewatkan laga Portugal vs Ghana di Piala Dunia 2022 yang akan digelar di Stadium 974, Qatar, Kamis (24/11/2022) pukul 23.00 WIB. Bagi yang malas keluar rumah atau ke kafe, Anda bisa menyaksikan melalui link live streaming Portugal vs Ghana. Aksi-aksi kerena Ronaldo dkk di lapangan hijau bisa dinikmati sambil rebahan di atas kasur yang empuk.
Pelatih Selecao das Quinas -julukan Timnas Portugal, Fernando Santos tak memedulikan masalah bombernya, Cristiano Ronaldo. Seperti diketahui Ronaldo membuat pernyataan mengejutkan kepada pelatih dan timnya di Manchester United. Bahkan Man United secara resmi telah memecat pemain berusia 37 tahun itu. Difavoritkan juara dunia, Timnas Portugal pun diyakini bakal tampil agresif demi meraih kemenangan di partai itu.
Namun permasalahan yang terjadi antara Ronaldo dengan klubnya, Manchester United, masih berlangsung panas. Sebelumnya, Ronaldo melontarkan pernyataan kontroversial pada salah satu jurnalis Inggris, Piers Morgan. Dalam wawancara bertajuk Piers Uncensored itu, Ronaldo menyerang berbagai pihak di Manchester United, dari mulai manajemen, hingga sang pelatih Erik ten Hag.
Tentu saja hal tersebut menimbulkan pertanyaan mengenai kesiapan Ronaldo dan juga Portugal untuk bersaing di Piala Dunia. Namun Santos menegaskan bahwa dirinya tak mempedulikan hal tersebut dan hanya fokus untuk menghadapi Ghana.
Editor : Arif Handono
Artikel Terkait