Saya yakin, kalau perempuan sudah turun, pasti semua nurut. Paling nggak suami, anak nurut. Jadi ibu-ibu perempuan bisa bekerja dan berkarya di garda terdepan. Perempuan harus berpolitik. Kita ngatur uang belanja saja berpolitik,” ucap dia.
Tak lupa, Puan meminta agar para kader perempuan PDIP untuk solid menuju 2024. Hal itu diwujudkan dengan memenangkan pemilihan umum (pemilu).
“Saya minta Srikandi harus semangat menuju 2024. Srikandi harus solid solid solid. Sebagai perempuan kita tunjukkan kita bisa, kita mampu memenangkan pilpres, pileg, dan Pilkada Lampung Selatan,” ujar Puan.
Srikandi PDIP yang hadir pun makin semangat setelah mendengar sambutan dari Puan. Mereka memberikan dukungan agar Puan bisa menjadi presiden.
“Puan presiden, Puan presiden,” teriak para Srikandi PDIP.
iNewsMadiun
Editor : Arif Handono
Artikel Terkait