Canda Gus Dur: Kalau Pilih Pemimpin, Cari yang Wataknya Tidak Berubah

Tim Okezone
KH. Abdurrahman Wahid. (Foto: Ist.)

JAKARTA, iNewsMadiun.id – Sebagai seorang Presiden, KH. Abdurrahman Wahid atau Gus Dur kerap diwawancara, baik terkait urusan negara atau soal kehidupan pribadinya.

Dilansir dari “Mati Tertawa Bareng Gus Dur”, dikisahkan Gus Dur sempat diwawancara oleh Sutradara Garin Nugroho.

"Saya mau bertanya sama Pak Permadi dan para hadirin,” kata Garin, merujuk pada paranormal, yang juga seorang politikus, Permadi.

 

“Biasanya, tokoh- tokoh baik itu kalau situasinya susah pada berubah semua. Petruk misalnya, ketika mau jadi raja tiba-tiba berubah wataknya, Apa benar?”

Permadi yang ditanya membenarkan bahwa watak Petruk berubah ketika ia mau menjadi raja.

 

Gus Dur pun menimpali: “Makanya, kalau mencari pemimpin mestinya yang tak gampang berubah.”

Tiba-tiba salah seorang hadirin berceletuk:

“Kalau menurut Pak Permadi, Gus Dur itu berubah tidak?,”

“Ya, agak berubah,” jawab Permadi.

"Misalnya dalam hal apa?”

“Misalnya, kalau dulu Gus Dur itu masih suka kumpul-kumpul dengan saya, sekarang hampir tidak pernah lagi.”

"Kalau itu sih sebabnya sederhana,” sahut Gus Dur.

 

“Sederhana bagaimana Gus?,” para hadirin bertanya penasaran.

“Ngelu (pusing),” kata Gus Dur enteng.

iNewsMadiun

Editor : Arif Handono

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network