get app
inews
Aa Text
Read Next : Tebing Desa Selur Longsor, Jalur Ponorogo-Trenggalek Putus

Nahas, Rumah di Ponorogo Tertimpa Pohon Tumbang, 4 Orang dan Bayi 2 Bulan Terjebak

Rabu, 16 Maret 2022 | 12:08 WIB
header img
Penampakan pohon trembesi yang tumbang di Ponorogo, Rabu (16/3/2022).

PONOROGO, iNewsMadiun.id - Lima orang penghuni terjebak di dalam rumah, akibat Pohon trembesi di Ponorogo tumbang menimpa rumah warga, Selasa (15/3/2022) malam. Ada bayi dua bulan dan satu orang luka dalam insiden ini. 

Beruntung warga dibantu petugas datang lebih cepat, sehingga kelima korban berhasil diselamatkan. 

Nahas ini terjadi di rumah Soleh Hasan, warga Desa Ronowijayan, Kecamatan Siman, Kabupaten Ponorogo. Pohon berdiameter 1,5 meter itu tiba-tiba roboh dan menimpa atap rumahnya saat hujan lebat tengah malam. 

Atap rumah pun hancur dan jatuh menimpa para penghuni yang sedang lelap tertidur. "Kami semua kaget dan syok. Saat semua sedang tertidur. Atap dan genting runtuh semua ke dalam kamar," kata salah seorang korban, Haris, Rabu (16/3/2022).

Editor : Arif Handono

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut