SURABAYA, iNewsMadiun.id - Konser musik di acara Jatim Fair 2022 dihentikan. Keputusan diambil panitia atas pertimbangan empati terhadap tragedi Kanjuruhan. Alasan lain, penghentian konser tersebut juga merupakan imbas dari kerusuhan penonton saat konser Tipe-X pada Sabtu (8/10/2022) malam.
Melalui akun instagram @jatimfair mengumumkan bahwa, konser musik Jatim Fair dihentikan. Jatim Fair 2022 dihentikan setelah tiga hari digelar. Padahal, acara konser musik tersebut akan berlangsung hingga 13 Oktober. Sejumlah musisi yang dijadwalkan tampil di antaranya, Feel Koplo, NDX Aka, Tipe-X, Heavy Monster, Jason Ranto, Iksan Skuter, Ndarboy Genk, Guyon Waton, Tulus, Dere, Fourtwnty dan Lomba Sihir.
Penyelenggara konser sekaligus pihak aplikasi BBO Novry Hetharia mengatakan, kerusuhan dipicu penonton yang tidak punya tiket dan memaksa masuk ke area konser. Polisi kemudian mengimbau agar konser ditunda sampai batas waktu yang tidak ditentukan. "Di sisi lain, ada tragedi Kanjuruhan. Banyak event di Jatim di-cancel menghormati tragedi Kanjuruhan," kata Novry, Senin (10/10/2022).
Editor : Arif Handono