JAKARTA, iNewsMadiun.id - Cinta memang butuh pengorbanan dan pejuangan. Nampaknya itu yang dilakukan pria asal Jambi yang bernama Muhammad Mutawalli.
Dia rela terbang jauh-jauh ke Turki untuk melamar sang pujaan hati. Keduanya telah berpacaran selama 2,5 tahun.
Kisah cinta beda negara ini ramai di media sosial Instagram berkat unggahan dari Gadis asal Turki yang merupakan pasangan dari Muhammad Mutawalli, yaitu Edanur Yilidz.
Foto lamaran tersebut pertama kali diunggah melalui Instagram Edanur (@eseseda98) pada 6 Februari 2021. Terlihat Muhammad Mutawalli dan sang calon istri memperlihatkan tangan dengan jari manis yang telah terpasang cincin.
“Nama tunangan saya itu Edanur Yilidz, umurnya 22 tahun. Saya awal kenalnya melalui media sosial Instagram pada tahun 2018 lalu,” tulis Muhammad Mutawalli.
Muhammad Mutawalli juga menegaskan bahwa hubungannya memang dijumpai pertama kali melalui media sosial, perbedaan waktu ia jalani melalui media sosial WhatsApp, Facebook dan Twitter.
“Kami berdua selalu menjaga komunikasi selama 2,5 tahun lamanya.”
Menjalin hubungan yang tidak pernah bertemu secara langsung ini bermodalkan komunikasi dan janji Muhammad Mutawalli untuk mendatangi sang calon istri ke negerinya yaitu Turki.
Tentunya hubungan dengan perbedaan waktu dan bahasa juga menjadi salah satu kendala, tapi Muhammad Mutawalli yakin menjalin komunikasi nya berawal hanya bermodalkan bahasa inggris yang terbata - bata.
Muhammad Mutawalli meyakini sang istri merupakan pribadi yang memiliki jiwa sosial yang tinggi dan baik hati sehingga Ia nekat untuk menjemput sang calon istri untuk menjadi pasangan hidupnya.
“Perempuan yang saya lamar merupakan seorang aktivis kemanusiaan dan dia sangat mencintai Negara Republik Indonesia. Apalagi calon istri saya itu, pernah ke Aceh dalam sebuah acara sosial yang dibiayai oleh KJRI (Konsulat Jenderal Republik Indonesia), Turki untuk misi kemanusiaan,” tulis Muhammad.
Perjalanan Muhammad Mutawalli untuk menjemput sang calon Istri tentu tidak mudah, dia berhasil mendapatkan paspor lima tahun pada Maret 2022, hingga pada 1 Februari 2021 dia menjalankan janji dan tekadnya untuk berangkat ke Turki dari Bandara Soekarno Hatta.
Keterbatasan ekonomi menjadikan Muhammad Mutawalli hadir seorang diri untuk melamar sang istri tanpa ditemani kedua orang tua kandung nya.
“Karena keterbatasan dana, saya sendirian berangkat ke Turki. Alhamdulillah keberangkatan saya terlebih dahulu saya dapat izin dan doa restu dari orang tua kandung,” tulis Muhammad.
Tepat pada tanggal 5 Februari 2021 hari Muhammad Mutawalli melamar Edanuar Yilidz untuk menjadikannya teman hidup untuk selama-lamanya.
Terlihat dari akun Instagram resmi sang istri Edanuar Yilidz pada November 2022 sudah resmi menjadi pasangan suami istri.
BarakAllah wa baraka alaika wa jamaa bainakumaa fii khoir.
iNewsMadiun
Editor : Arif Handono