MADIUN, iNewsMadiun.id - Upaya meningkatkan kekebalan tubuh masyarakat terhadap ancaman Virus Korona terus dilakukan oleh Pemkot Madiun melalui vaksinasi booster. Tidak hanya memperpanjang layanan gerai vaksinasi di Taman Sumber Wangi, kegiatan itu juga dilaksanakan pada agenda Wali Kota Madiun Maidi.
Salah satunya seperti tampak pada giat kajian Ahad pagi di Islamic Center, Minggu (24/4). "Menyambut Lebaran tahun ini saya ingin masyarakat semuanya sehat, jadi bisa merayakan Lebaran bersama keluarga dengan bahagia," tutur orang nomor satu di Kota Pendekar itu.
Menurut wali kota, vaksinasi penting dilakukan. Apalagi, tahun ini pemerintah pusat sudah membuka jalur mudik yang sempat ditutup selama dua tahun akibat pandemi Covid-19.
Selain vaksinasi, pemkot juga berupaya meningkatkan daya tarik destinasi wisata di Kota Madiun. Salah satunya, Pahlawan Street Center dan galeri enam negara.
"Tahun ini akan segera kami selesaikan untuk fasilitas wisata manasik haji agar memberikan pengalaman mirip dengan di Tanah Suci," imbuhnya dilansir @pemkotmadiun_.
Untuk itu, wali kota berharap agar masyarakat dapat memanfaatkan fasilitas yang telah disediakan pemkot dengan optimal. Serta, turut merawat agar bisa dinikmati lebih lama.
Sementara itu, dalam kegiatan tersebut juga digelar operasi pasar sembako murah. Selanjutnya, giat pertemuan bersama guru yayasan Muhammadiyah serta penyerahan sembako kepada guru-guru tersebut. iNews Madiun
Editor : Arif Handono
Artikel Terkait