JAKARTA, iNewsMadiun - AKBP Veronica Yulis Prihayati, Polwan yang berdinas di Baharkam Polri bisa dibilang perempuan paling sibuk dan aktif setiap harinya. Dia adalah anggota Polri yang paling disegani di Markas Angkatan Laut. Kok bisa? Selain sebagai perwira menengah Polri, Veronica Yulis Prihayati adalah istri KSAL Laksamana TNI Yudo Margono sekaligus Ketua Umum Jalasenastri. Dia aktif di berbagai kegiatan pembinaan persatuan istri-istri TNI Angkatan Laut (AL) seperti memberikan pelatihan keterampilan dan Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) kepada para anggotanya.
Kemudian, Jalasenastri juga menyerahkan bantuan alat pelindung diri (APD) kepada unsur KRI sekaligus memberikan pembekalan kepada istri Perwira TNI AL. Dikutip dari indonesiadefense.com, Veronica lahir di Yogyakarta dan besar di Kertosono, Nganjuk Jawa Timur. Saat ini, dikaruniai 3 putra yaitu Novendi Wira Yoga, Ditya Wira Adibrata, dan Noval Wira Abiyuda, serta seorang cucu bernama Jasmine.
Dalam sebuah kesempatan, Veronica menuturkan sebagai seorang istri Perwira TNI AL perlu penyesuaian diri dan mental serta tidak boleh mengintervensi dalam urusan kedinasan suami. Kemudian, memahami teknologi dan bijak dalam bermedia sosial dengan menjaga nama baik diri sendiri, suami, keluarga, serta TNI AL. Veronica juga mengajak istri Perwira dapat berperan sebagai istri, ibu, dan anggota Jalasenastri. Dia juga mengingatkan agar istri Perwira tidak bergaya hidup hedonis dan paham kemampuan ekonomi suami.
Editor : Arif Handono
Artikel Terkait