Artis Cilik Dina Mariana Dikabarkan Hilang, Diduga Diculik usai Nyanyi di Kafe

Wahyu Nugroho
Musisi Kadri Mohamad dan pengusaha Ahmad Sahroni mengunggah kabar hilangnya penyanyi era 1970 dan 1980-an, Dina Mariana pada Kamis (17/3/2022) malam.

JAKARTA, - Dina Mariana, Penyanyi dan aktris era 1970 dan 1980-an itu dikabarkan hilang diculik pada Kamis (17/3/2022) malam. Kabar ini disampaikan oleh musisi Kadri Mohamad lewat unggahanya di Instagramnya @thekadrimohamad.

Informasi tersebut semakin ramai dibicarakan, setelah pengusaha sekaligus politisi kenamaan Ahmad Sahroni mengunggah ulang posting-an Kadri Mohamad tersebut.

"Temen2, mohon bantu share: Dina Mariana @dinamarianahs (Penyanyi), tadi malam (17 Maret 2022) selepas acara di Cafe Merah Putih di Jln. Cik Ditiro saat menunggu dijemput suami, telah diculik orang (kemungkinan dihipnotis). Suaminya sdh melapor ke kantor polisi. Sampai saat ini Dina belum kembali," tulis Kadri dengan unggahan foto Dina Mariana.

"Mohon doanya agar Dina Mariana selamat. Jika ada info agar menghubungi Suami Dina, @radian.ratulangie Radian Ratulangi 081808877001. Terimakasih atas perhatiannya #oranghilang," lanjutnya.

Tidak berapa lama kemudian, Ahmad Sahroni mem-posting tangkapan layar unggahan Kadri Mohamad itu.

"@polisirepublikindonesia @divisihumaspolri @kapoldametrojaya pastii ketangkep insya Allah. ???????????????????????? penculikann," tulis pengusaha yang dikenal sebagai Crazy Rich Tanjung Priok ini.

Tidak butuh waktu lama, unggahan Ahmad Sahroni dan Kadri Mohamad itu pun memperoleh banyak respons dari warganet. Kebanyakan warganet berharap idola mereka itu bisa lekas ditemukan.

"Penyanyi cilik idola semasa kecil????," komentar warganet dengan akun @endah_wahyu****.

"Semoga lekas diketemukan dlm keadaan sehat wal'afiat????????," sahut @entinharti****.

"Turut prihatin Semoga Dina Mariana baik-baik aja," komen seorang netizen.

"To di wa. Dina delivered kok," tulis @retty***.

Untuk diketahui, Dina Mariana merupakan penyanyi dan aktris kelahiran 21 Agustus 1965. Mantan penyanyi cilik ini pernah mencetak hits dengan lagu "Ingat Kamu" di akhir 1980-an. iNews Madiun

 

Editor : Arif Handono

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network