UPDATE Perang Rusia-Ukraina, Ibu Negara Ukraina Muncul Pertama Kali, Posting Surat Terbuka

Susi Susanti/Okezone
Ibu Negara Ukraina Olena Zelenska (Foto: Ukrinform/Future Publishing)

Menurut situs web Kongres Wanita Ukraina, sebuah platform publik yang melobi kesetaraan gender dalam pemerintahan dan masyarakat Ukraina yang lebih luas, Zelenska lahir pada Februari 1978 dan bertemu dengan calon suaminya di SMA Kryvyi Rih 95 di Kryvyi Rih, kota Ukraina selatan tempat mereka berdua dibesarkan. Biografinya di situs tersebut mengatakan bahwa dia kemudian mengambil jurusan arsitektur di Institut Ekonomi Kryvyi Rih, lulus pada 2000.

Pasangan itu menikah pada 2003 dan memiliki putri Oleksandra setahun kemudian. Lalu putra mereka, Kyrylo, lahir pada 2013. Zelenska pindah dari bidang minat akademisnya ke bisnis pertunjukan.

Menurut agen pers Ukraina UNIAN, dia membantu Zelensky membuat pertunjukan stand-up untuk acara komedi TV Rusia KVN. Kemudian menjadi penulis skenario di perusahaan produksi TV Kvartal 95 Studio, yang dia dirikan bersama sang suami.

Dalam sebuah wawancara ekstensif dengan Vogue Ukraina pada 2019, tak lama setelah suaminya meraih kekuasaan dalam pemilihan umum, Zelenska menggambarkan dirinya sebagai "orang non-publik" yang lebih memilih untuk tetap "di belakang panggung."

Ketika suaminya yang komedian pertama kali mengungkapkan ambisi politiknya, istrinya tidak terlalu terkesan.

"Saya tidak terlalu senang ketika saya menyadari bahwa itu adalah rencananya. Saya menyadari bagaimana semuanya akan berubah, dan kesulitan apa yang harus kami hadapi,” ujarnya dalam wawancara dengan Vogue kala itu.

Dia berbicara tentang menyesuaikan diri dengan kehidupan di ruang publik, tetapi menyatakan tekadnya untuk melindungi anak-anaknya.

"Biarkan mereka memilih bagaimana mereka ingin hidup,” terangnya.

Editor : Arif Handono

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3 4

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network