Rem Truk Trailer Blong, Seruduk Motor dan Mobil, Warga Berteriak, "Ya Allah, Ya Allah"

Edi Pur

JOMBANG, iNews.id - Tragedi rem blong terjadi di perempatan Desa Pandanwangi, Kecamatan Diwek, Kabupaten Jombang, Senin (10/1/2022). Truk trailer tanpa muatan tiba-tiba menyeruduk dua mobil dan empat motor yang sedang berhenti di lampu pengatur lalu lintas.

Seorang pengendara tewas dan satu lainnya luka parah akibat tergilas roda mobil.  Detik-detik kecelakaan maut ini terkam kamera CCTV. Pada rekaman itu, beberapa pengendara motor dan mobil berhenti di peremptan karena lampu merah. Beberapa saat kemudian, sebuah truk trailer melaju tak terkendali dari arah belakang. 

Seketika dua mobil dan empat motor terguling. Pada rekaman tersebut juga terlihat seorang pengendara yang sedan berboncengan dengan putrinya terjebak di bawah kolong mobil dan tergilas roda.  Akibat kecelakaan ini, pengendara bernama Rahman (39) warga Desa/Kecamatan Diwek tewas di lokasi kejadian. Sementara putrinya, Hana Andinita (13) luka parah dan dilarikan ke RSUD Jombang. Sedangkan dua mobil dan keempat motor ringsek. 

"Tadi pas lampu merah, sehingga semua berhenti. Tiba-tiba dari belakang truk trailer melaju kencang dan menabrak semua kendaraan di depannya. Bapaknya (sopir) sempat teriak-teriak awas, tapi sudah nggak nututi," kata saksi mata, Alimin. 

Dia menduga, truk mengalami rem blong, sehingga tidak bisa berhenti saat tiba di lampu merah. "Jalannya kencang sekali, sehingga menabrak kendaraan yang berhenti," katanya.  Satlantas Polres Jombang telah turun tangan menangani kasus kecelakaan maut ini. Selain memeriksa sejumlah saksi, polisi juga mengamankan pengemudi truk Harfik Ardi Ramandika (30) warga Desa Japanan, Kecamatan Gudo, Kabupaten Jombang untuk penyelidikan. 
 

Editor : Arif Handono

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network