Presiden Jokowi Shalat Ied Bareng Ganjar Pranowo, Jamaah Berebut Salaman

Edi Purwanto, MPI
Presiden Joko Widodo didampingi Ganjar Pranowo, Ketua MK Anwar Usman (tengah) mengikuti shalat Ied di Surakarta, Sabtu (22/4/2023)

SURAKARTA, iNewsMadiun.id - Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengikuti shalat Idul Fitri 1444 Hijriah di Masjid Raya Sheikh Zayed, Kota Surakarta, Jawa Tengah, Sabtu, 22 April 2023. Dari pantauan YouTube Sekretariat Presiden, Jokowi tiba di lokasi shalat Ied bersama Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo dan Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Anwar Usman.

Jokowi mengenakan baju muslim berwarna gelap bermotif putih, sementara Capres PDIP Ganjar Pranowo mengenakan jas abu-abu dengan baju putih didalamnya dan mengenakan peci hitam. Para jamaah tampak ingin bersalaman dengan Jokowi dan Ganjar. Keduanya langsung menunju barisan paling depan untuk melaksanakan Shalat Ied. Masjid Raya Sheikh Zayed untuk kali pertama digunakan Shalat Ied.

Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden, Bey Machmudin, menjelaskan bahwa salat Id tersebut akan diikuti juga oleh keluarga Presiden Jokowi. "Presiden Jokowi akan shalat Ied di Masjid Raya Sheikh Zayed bersama Ibu Iriana dan keluarga," ujar Bey dalam keterangannya Sabtu (22/4/2023)



Editor : Arif Handono

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network