Patung Kristus sang Penebus Tersambar Petir

Edi Purwanto, Okezone
Patung Kristus sang Penebus di Rio de Janeiro, Brasil disambar petir. (Foto: Instagram/@fsbragasphotos)

RIO DE JANEIRO, iNewsMadiun.id  – Badai yang menerjang Kota Rio de Janeiro, Brasil, memberikan pemandangan menakjubkan, Jumat (10/2/2023). Kilatan petir menyambar patung ikonik, Kristus sang Penebus tertangkap kamera seorang warga. Hasil rekaman tersebut memberi pemandangan unik dan menakjubkan.


Patung Kristus diterjang petir. Foto ini dilansir Associated Press, Sabtu (18/1/2014). (Foto: AP/Okezone)

Sambaran petir mengenai kepala patung terjadi pada Jumat malam waktu setempat.  Setelahnya, foto dan gambar dari kejadian ini segera menggemparkan dunia maya lewat jejering media sosial.

Kejadian ini bukan pertama kalinya. Patung Kristus sang Penebus pernah disambar petir pada 2014. Kejadian serupa terjadi saat badai kuat di Rio de Janeiro. Momen petir terekam kamera menyambar tangan patung. Sementara pada 2008, sambaran petir menyebabkan kerusakan pada patung sehingga memerlukan restorasi pada bagian kepala dan jari.

https://news.okezone.com/read/2023/02/12/18/2763500/momen-menakjubkan-saat-petir-menyambar-kepala-patung-kristus-sang-penebus-di-brasil

Editor : Arif Handono

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network