Hacker Jual 5 ,4 Juta Data Pengguna Twitter di Dark Web

Dini Listiyani
Hacker Jual 5 Juta Data Pengguna Twitter di Dark Web (Foto: Unsplash)

JAKARTA, iNewsMadiun.id - Detail akun lebih dari 5 juta pengguna Twitter dijual di forum dark web seharga 30.000 dolar AS atau setara Rp448 juta. Pelaku ancaman, dengan nama alias devil menjual data 5,4 juta pengguna yang tampaknya diperoleh dengan mengeksploitasi kerentanan yang ditemukan pada Januari 2022. 

Dikutip dari Tech Radar, Twitter telah menambal kerentanan itu dan bahkan memberi kompensasi kepada orang yang menemukannya, dengan nama zhirinovskiy senilai 5.040 dolar AS. 

 

Investigasi Kebocoran

Database mencakup data yang dapat dilihat publik, alamat email yang digunakan untuk mendaftarkan akun, dan nomor telepon. Meskipun tidak memasukkan kata sandi dalam kumpulan data pasti membantu keamanan, alamat email dan nomor telepon masih dapat digunakan untuk bentuk phishing lainnya, pencurian identitas, dan bahkan mungkin pengambilalihan akun penuh.



Editor : Arif Handono

Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network