get app
inews
Aa Text
Read Next : Presiden Jokowi, Indonesia Siap Menjembatani Komunikasi Rusia-Ukraina

Profil dan Biodata Erina Gudono, Putri Indonesia DIY 2022 yang Diduga Pacar Baru Kaesang Pangarep

Selasa, 14 Juni 2022 | 07:14 WIB
header img
Biodata Erina Gudono (Foto: Instagram Erina Gudono)

JAKARTA, iNewsMadiun.id - Profil dan biodata Erina Gudono berikut akan menjawab rasa penasaran publik tentang sosoknya. Gadis cantik ini memang tengah banyak menjadi sorotan setelah diduga menjadi kekasih baru putra bungsu Presiden Jokowi, Kaesang Pangarep. Hal itu bermula saat video Erina Gudono dirangkul oleh Kaesang Pangarep di kawasan Stadion Manahan, kota Surakarta, Jawa Tengah pada hari Sabtu (11/6/2022) viral di media sosial.

Meskipun video tersebut telah menjadi trending di internet, baik Kaesang Pangarep maupun Erina Gudono enggan memberikan klarifikasi apapun. Lalu, bagaimana sosoknya yang sebenarnya? Simak profil dan biodata Erina Gudono berikut ini. 

Biodata Erina Gudono

  • Nama lengkap: Erina Sofia Gudono
  • Nama panggilan: Erina
  • Tempat, tanggal lahir: Pennsylvania, Amerika Serikat, 11 Desember 1996
  • Profesi: Asia Analyst di JP Morgan
  • Kewarganegaraan: Indonesia
  • Pendidikan: Administrasi dan Manajemen Bisnis (Universitas Gadjah Mada),  Administrasi Publik (Columbia University)
  • Agama: Islam
  • Instagram: @erinagudono

Karier dan kehidupan pribadi Erina Gudono

Melansir dari akun LinkedIn miliknya, Erina Gudono ternyata merupakan wanita yang sangat berprestasi.  Selama menempuh studi di Universitas Gadjah Mada, Erina Gudono begitu aktif berpartisipasi dalam berbagai kompetisi.

Ia berhasil menjadi juara pertama pada ajang National Business Plan Competition, UMY National Business Plan Competition, National Marketing Plan Competition, IPB Marketing Competition, National Case Competition, dan National Tourism Case Competition pada tahun 2017.

Selain itu, ia juga berhasil memboyong penghargaan sebagai runner up dari ajang Eureca Business Plan Competition (2017) dan International Gadjah Mada Business Case Competition (2018). Erina Gudono bahkan pernah dinobatkan sebagai Duta UMKM pada tahun 2016-2017,

Dimas Diajeng Daerah Istimewa Yogyakarta di tahun 2018, dan Duta Pariwisata Indonesia pada tahun 2019-2020. Tak hanya aktif berpartisipasi dalam berbagai kompetisi, Erina Gudono juga aktif dalam organisasi dan kegiatan kesukarelawanan.

Erina Gudono pernah menjadi staf sosial dan budaya di Global dan Leadership Forum (2015-sekarang) dan staf Departemen Olahraga dan Seni di Ikatan Keluarga Mahasiswa Manajemen (2015-2016). Di kegiatan kesukarelawanan, Erina Gudono pernah menjadi sukarelawan di Project Child, Global Peace Festival Foundation,

Kisah Kasih Organization, dan Save Street Children Indonesia.  Organisasi relawan yang Erina Gudono ikuti tersebut bergerak di bidang pendidikan, kemanusiaan, hingga ekonomi.

Anak ketiga dari empat bersaudara ini sempat menjadi delegasi UGM pada Harvard World Model United Nations di tahun 2017. Setelah lulus dari Universitas Gadjah Mada, Erina Gudono sempat mengikuti short program class di The Chinese University of Hong Kong yang bekerjasama dengan Harvard University.

Ia juga sempat mengikuti program student exchange yang diadakan oleh Showa Women’s University Japan di tahun 2018. Prestasinya yang mentereng di bidang akademik juga masih berlanjut pada kariernya. Ia pernah bekerja sebagai kepala manajer di Asto Watch pada tahun 2016-2017. Erina Gudono lalu bekerja di P&G sebagai brand management selama 5 bulan, yakni pada bulan Desember 2018 sampai April 2019.

Di Tokopedia, Erina Gudono sempat menjadi associate brand strategist di bulan April 2019 sampai Oktober 2020. Ia diketahui juga bekerja di Bank Indonesia sebagai project at payment system policy department dan assistant manager apprenticeship di bulan Oktober 2020 sampai Juli 2021.

Editor : Arif Handono

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut