get app
inews
Aa Text
Read Next : 5 Rekor Man City usai Segel Juara Primer 2022/2023

Beri Kesempatan Pemain Muslim Berbuka Puasa, Pertandingan di Liga inggri Dihentikan Sejenak

Senin, 04 April 2022 | 11:26 WIB
header img
Wesley Fofana (kiri), pesepakbola muslim yang taat menjalankan ajaran agama Islam. (Foto: REUTERS/Stephane Mahe)

BULAN Ramadan sudah tiba. Sejumlah momen menarik pun tercipta di bulan suci, salah satunya di ajang Liga Inggris. Pertandingan Liga Inggris berhenti sejenak demi menghormati dan memberi kesempatan pesepakbola muslim berbuka puasa.

Pada 26 April 2021, Leicester City menjamu Crystal Palace di pekan ke-32 Liga Inggris 2020-2021. Dalam laga tersebut, tercatat ada satu pesepakbola muslim di masing-masing tim yang menjalankan puasa Ramadan.

Wesley Fofana

Mereka ialah Wesley Fofana (Leicester City) dan Cheikhou Kouyate (Crystal Palace). Menurut laporan The Athletic, ternyata sebelum pertandingan berlangsung, kedua tim sudah melakukan kesepakatan kepada wasit Graham Scott.

Ketika adzan maghrib berkumandang, wasit akan menghentikan pertandingan sejenak. Hal itu dimaksudkan demi memberi kesempatan Wesley Fofana dan Kouyate berbuka puasa.

Ketika pertandingan memasuki menit ke-30, kiper Crystal Palace Vicente Guaita bersiap melakukan tendangan ke gawang. Namun, tendangan gawang ditunda demi memberi kesempatan Wesley Fofana dan Kouyate berbuka puasa.

Kelar pertandingan, Wesley Fofana pun mengucapkan terima kasih kepada Premier League, Crystal Palace dan Vicente Guaita atas perlakuan baik yang telah mereka lakukan.

Editor : Arif Handono

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut