get app
inews
Aa Text
Read Next : Presiden Jokowi, Indonesia Siap Menjembatani Komunikasi Rusia-Ukraina

Viral, Layaknya Pendekar, Santri Pasuruan Menangi Duel Versus Pelaku Curanmor

Rabu, 26 Januari 2022 | 21:01 WIB
header img

PASURUAN, iNewsBlitar - Santri Pasuruan sedang viral. Rekaman video empat santri Pasuruan menang duel melawan pencurian sepeda motor di sebuah toko bikin heboh netizen +62. Aksi kepahlawanan para santri ini mendapat banyak pujian netizen.

Dikutip dari unggahan viral di akun Instagram @andreli_48, Rabu (26/1/2022), diketahui peristiwa tersebut terjadi di parkiran sebuah toko di Jalan Raya Pasar Nongkojajar, Mesagi, Wonosari, Tutur, Pasuruan, Jawa Timur.

Santri ketiga langsung berlari naik ke atas motor dan memukuli pencuri tersebut. Dibantu santri keempat yang memegangi motor dan menarik si pencuri. Motor pun terjatuh dan si pencuri melarikan diri. Tidak ingin pelaku kebur begitu saja, para santri Pasuruan ini langsung mengejarnya sambil meneriaki "maling". Aksi heroik empat santri pemberani ini mendapat apresiasi dari netizen Tanah Air. Mereka salut dan ada juga yang mendoakan kebaikan. "Salut sama kang santri udah kompak menggalkan aksi maling motor di depan tokonya. Lok Jl raya pasar Nongkojajar, Mesagi, Wonosari, Tutur, Pasuruan, Jawa Timur. Tetap safety dan hati-hati saat memarkirkan kendaraan Anda," tulis keterangan di unggahan viral tersebut.

"Jempot empat buat santri yg reflek loncat ke atas motor..... Hebatttt," tulis akun @eryrosmakart*** di kolom komentar. "Andai mereka ga pake sarung bs lebih leluasa lompat dan gebukin Malingnya.. Salut bgt sm kalian. Untung ga bawa sajam ih si maling. Jaga diri baek2 ya adek2, kasi kunci double dan kunci pengaman kendaraan nya. Smg Allah melindungi kalian ya..salut," ungkap @ida_sus***.
 

"Lapor pak @divisihumaspolri penghargaan apa yg pantas utk mereka? Atau beri mereka penjagaan keamanan sblm si maling bener-bener blm tertangkap," komentar @iqbahru***. "Keren km nak tdk sia² ibumu memondokkanmu," tulis @69_nur_cah***.

Editor : Arif Handono

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut