get app
inews
Aa Text
Read Next : Tampil Ngotot Sepanjang Pertandingan, Indonesia Vs Palestina Berakhir 0-0

Usai Trending Topic karena Meremehkan Indonesia, Safee Sali: Congratulation Garuda

Senin, 20 Desember 2021 | 19:09 WIB
header img
Malaysia tersingkir dari Piala AFF 2020 usai dibantai Indonesia dengan skor 1-4. Safee Sali menuding program naturalisasi jadi biang kerok. (foto: Instagram/Safeesalifans)

SINGAPURA, iNews.id- Timnas sepak bola Indonesia berhasil mengalahkan Malaysia di National Stadium Singapura. Ada cerita menarik di balik kemenangan Irfan Jaya dkk. Legenda timnas Malaysia Safee Sali sempat menjadi trending topic di Twitter karena meremehkan Indonesia. Saat Harimau Malaya kalah 1-4, Safee Sali merasa terbungkam mulutnya, dan mengucapkan selamat kepada Garuda. Dia juga menilai tersingkirnya Malaysia dari Piala AFF 2020 karena program naturalisasi yang dilakukan timnas Malaysia. 

BACA JUGA: Usai Bantai Malaysia, Pratama Arhan Siap Bawa Indonesia Libas Singapura

Mantan pemain Pelita Jaya itu menegaskan proyek naturalisasi tak ada gunanya. Sebab, meski memainkan pemain naturalisasi Malaysia gagal ke semifinal Piala AFF 2020. Dalam ajang kali ini, Malaysia memainkan lima pemain naturalisasi diantaranya Dominic Tan, Dion Cools, Quentin Cheng, Junior Eldstal dan Guilherme de Paula.

BACA JUGA: Video Tekuk Malaysia 4-1, Timnas Indonesia Banjir Pujian

"Kita harus mengakui kekalahan. Harimau Malaya perlu membuat post mortem untuk mengenal pasti masalah yang ada," kata Safee Sali dikutip dari Vocket, Senin (20/12/2021). "Bagi saya, sejak proyek naturalisasi pemain diperkenalkan, ini menjadi penyebab terbesar tim nasional," ujarnya. BACA JUGA: 5 Senjata Rahasia Shin Tae-yong di Piala AFF 2020, Nomor 3 Bikin Malaysia Hancur Lebur Tak lupa, pria berusia 37 tahun itu memberikan ucapan selamat kepada Skuad Garuda. Safee merupakan pahlawan Malaysia saat menjadi juara di Piala AFF 2010. “Congratulation Garuda," ucapnya.

 

Editor : Arif Handono

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut