JAKARTA, iNewsMadiun.id - "Saya pikir timnas Anda harus bermain dengan semangat tinggi. Itu adalah cara yang terbaik untuk membuat timnas Anda lebih baik,” ujar Mourinho usai membawa Chelsea menang 8-1 atas Indonesian All Star pada Kamis 25 Juli 2013 silam, dikutip dari laman resmi PSSI.
Begitulah tanggapan Jose Mourinho mengenai permainan Timnas Indonesia saat itu. Hal itu sepemikiran dengan pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong.
Pendapat eks pelatih Real Madrid hingga Manchester United itu disampaikan kala menyambangi Tanah Air pada 2013.
Tepatnya pada 25 Juli 2013, Mourinho datang ke Indonesia untuk mendampingi timnya yang ditangani saat itu, Chelsea, melakoni laga uji coba. Pertemuan Chelsea melawan Indonesia All Stars di Stadion Utama Gelora Bung Karno pun berbuah manis. Chelsea menang telak 8-1.
Secara tegas, pelatih berjuluk The Special One itu menyebut bahwa Timnas Indonesia tidak memiliki potensi yang spesial.
“Andai (pemain) Indonesia tak memiliki potensi yang spesial, bermainlah dengan penuh semangat dan kebanggaan,” lanjut The Special One.
Mourinho menyoroti semangat juang Timnas Indonesia. Dia memberi saran kepada Skuad Garuda agar bisa lebih berkembang.
"Jika Anda sudah memiliki itu, maka Anda akan lebih kuat dari kemampuan sebenarnya. Bahkan, jika tak punya potensi yang bagus karena lawan Anda kuat," sambungnya.
Hal yang diungkap Jose Mourinho soal Timnas Indonesia, ternyata juga sama seperti yang disoroti pelatih Skuad Garuda saat ini, Shin Tae-yong. Dia juga pernah menyoroti semangat juang Timnas Indonesia.
Hal ini disampaikan Shin Tae-yong saat melakukan wawancara eksklusif dengan media Vietnam. Dia menyoroti penampilan Skuad Garuda sejauh ini.
“Fakta bahwa pemain (Indonesia) tidak memiliki keinginan dan tekad untuk bertarung sampai rela berkorban seperti pemain Vietnam,” ujar Shin Tae-yong, dikutip Senin (23/1/2023).
Meski begitu, Shin Tae-yong masih terus berjuang membawa Skuad Garuda mencapai kesuksesan. Sebab, hingga kini, dia masih akan terus menangani Timnas Indonesia.
"Karena ada sesuatu dalam diriku mendorong saya ke Indonesia. Saya tahu, ini bukan tantangan sederhana tapi saya suka menantang diri sendiri, dan saya percaya mampu melakukan sesuatu untuk mencapai kesuksesan," pungkasnya
Editor : Arif Handono