Saat sampai di lokasi kejadian, mobil tiba-tiba oleng dan menabrak pohon trembesi. Usai terbentur hebat, mobil terus melaju dan menabrak dump truck yang sedang parkir di bahu jalan. "Mobil baru berhenti setelah menabrak truk. Dugaan awal karena human error driver. Di Jaket korban ditemukan arak Jawa," katanya.
Fahmi mengatakan, penyidik masih melakukan pendalaman atas kecelakaan ini dengan memeriksa saksi dan olah TKP. Sementara bangkai Mobilio juga sudah diamankan di Mapolres Ngawi. Diketahui, Honda Mobilio menabrak pohon dan truk di Ngawi. Lima orang tewas dalam kecelakaan maut ini. Mereka masing-masing Rizal dan Guntur warga Gerih, Ngawi, Prima Anggraeni warga Paron dan Tita Ervianti warga Jakarta serta Eki warga Gerih.
Editor : Arif Handono