4. Uang Koin Rp1.000
Uang koin yang cukup tebal dengan gambar kelapa sawit ini menjadi uang koin termahal selanjutnya. Uang yang dikeluarkan pada 8 Maret 1993 tersebut mempunyai berat sekitar 8,60 gram, dengan tebal 2,40 mm.
Dengan desain dua warna yakni putih di bagian luar dan kuning di bagian dalam, uang kuno ini memiliki harga fantastis hingga Rp100 juta per keping.
5. Uang Kertas 1.000 dolar AS
Uang yang dikeluarkan pada 1890 ini cukup diincar para kolektor dikarenakan usianya yang sudah tua. Uang keluaran negeri Paman Sam ini pernah dilelang dengan harga 3,29 juta dolar AS atau setara Rp49 miliar.
6. Uang Kertas 1.000 Gulden
Uang yang dikeluarkan oleh De Javasche Bank, yang merupakan bank swasta milik Hindia Belanda ini memiliki desain unik dengan gambar wayang di sisi kanan dan kirinya.
Uang kuno ini diterbitkan sekitar tahun 1933 hingga 1939, dan memiliki harga cukup tinggi yakni mencapai Rp20 juta hingga Rp100 juta per lembarnya.
Editor : Arif Handono