get app
inews
Aa Text
Read Next : Italia Resmi Lolos ke Piala Dunia 2022, Apa Karena Iran Terancam Didiskualifikasi FIFA?

Fiat Sukses Bikin Mobil Listrik Berjalan Tanpa Baterai, Rahasianya Mirip Lampu Sepeda Onthel

Sabtu, 18 Juni 2022 | 21:41 WIB
header img
Sistem DWPT mampu membuat mobil listrik Fiat 500 melaju dengan kecepatan normal di jalan tanpa menguras isi baterainya. Foto/The Drive

Sistem DWPT dicoba pada jalur uji melingkar dengan pengisian induktif tertanam dalam lintasan yang disebut Arena del Futuro (bahasa Italia untuk Arena of the Future) di Chiari, Italia. Sistem DWPT mampu membuat mobil listrik Fiat 500 melaju dengan kecepatan normal di jalan tanpa menguras isi baterainya.

Uji coba sistem DWPT di Arena del Futuro merupakan bagian dari proyek infrastruktur Brembi A35 yang didanai negara untuk menghubungkan kota-kota besar di Italia, seperti Brescia, Bergamo dan Milan. Stellantis berkomitmen untuk menawarkan "kebebasan mobilitas mutakhir" dengan pengisian induktif tertanam sehingga tidak membebani mobil dengan baterai besar dan berat.

“Rencana strategis jangka panjang kami, Dare Forward 2030, didasarkan pada premis untuk menghadirkan kebebasan mobilitas mutakhir untuk semua. Kami berupaya mencapai masa pakai baterai yang lebih lama, kinerja yang luar biasa, serta bobot dan biaya yang lebih rendah,” kata Anne-Lise Richard, Kepala Unit Bisnis e-Mobilitas Global di Stellantis dikutip SINDOnews dari laman insideevs, Sabtu (18/6/2022).

Dikutip dari laman The Drive, sebenarnya pengisian induktif nirkabel untuk kendaraan listrik telah ada selama beberapa tahun tetapi tidak pernah efektif. Perkembangan teknologi ini berjalan lambat dan terbatas hanya untuk mengisi mobil semalaman di garasi pemiliknya. Satu-satunya manfaat nyata pengisian daya tanpa kabel adalah kenyamanan tidak harus mencolokkan mobil.

Editor : Arif Handono

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut