Menarik untuk menyimak strategi yang akan diusung Indra Sjafrie kala bertemu dengan Uzbekistan. Pasalnya, tim berjuluk Serigala Putih bermain sempurna. Mereka sebelumnya pernah mengalahkan Hong Kong dengan skor 1-0. Perlu diketahui Hong Kong dan Uzbekistan memang bertemu dua kali di Grup C. Itu karena dua kontestan lainnya yaitu Suriah dan Afghanistan mundur dari Asian Games 2022. Uzbekistan finis sebagai juara Grup C dan sesuai bagan mereka akan mengadapi Indonesia selaku peringkat ketiga terbaik Grup F.
Duel Timnas Indonesia U-24 vs Uzbekistan digelar di Shangcheng Sports Centre Stadium pukul 15.30 WIB.
Jadwal Timnas Indonesia U-24 vs Uzbekistan di 16 Besar Asian Games 2022:
Kamis 28 September 2023 pukul 15.30 WIB
Siaran Langsung: RCTI
Live Streaming: Vision+
Editor : Arif Handono
Artikel Terkait