MADIUN, iNewsMadiun.id - Sebuah kardus terbungkus tas kresek mencurigakan warga di area SPBU menggegerkan warga Kota Madiun, Jawa Timur, Senin (19/12/2022) petang. Saat dievakuasi dan periksa tim gegana, kardus tersebut ternyata berisi jagung.
Pantauan iNews, tim Jihandak Gegana Satbrimob Polda Jatim langsung memeriksa kardus mencurigakan yang terletak dekat pintu keluar SPBU di Jalan Panjaitan, Madiun. Dengan menggunakan baju penjinak bom, seorang anggota tampak memeriksa barang yang ada dalam kardus.
Demi keamanan, petugas melokalisir lokasi dengan memasang garis polisi. Bahkan arus lalu lintas di Jalan Panjiatan sempat ditutup sementara. Menurut petugas SPBU Ahmad Muzamil, kardus yang tak diketahui pemiliknya itu telah berada di area pintu keluar SPBU sejak Minggu (18/12/2022). Karena khawatir berisi barang berbahaya, pihaknya menghubungi polisi.
"Kardusnya dari kemarin, kami tidak tahui siapa pemilikinya. Titik lokasinya juga tidak terjangkau kamera CCTV SPBU sehingga tak diketahui siapa yang meletakkannya," ujar Muzamil, Senin (19/12/2022).
Setelah pemeriksaan, ternyata kardus tersebut berisi jagung kering. Petugas lalu mengevakuasi kardus berisi jagung tersebut ke kantor polisi untuk penyelidikan lebih lanjut.
Editor : Arif Handono
Artikel Terkait