Akuarium Raksasa Setinggi 25 Meter Meledak, 1 Juta Liter Air Tumpah, Ribuan Ikan Hias Berserakan

Ahmad Islamy Jamil
Penampakan AquaDom di Berlin, Jerman (foto kiri), setelah meledak pada Jumat (16/12/2022). Penampakan AquaDom di Berlin, Jerman, sehari sebelum meledak. (Foto: Reuters)

BERLIN, iNewsMadiun.id – Sebuah akuarium vertikal raksasa setinggi 25 meter di Berlin, Jerman, meledak pada Jumat (16/12/2022) pagi waktu setempat. Akibat kejadian itu, 1 juta liter air tumpah dan sekitar 1.500 ikan eksotis berhamburan ke jalan utama di Distrik Mitte. 

Salah satu ikan yang mati tergeletak di jalan di Distrik Mitte, Berlin, Jerman, setelah akuarium raksasa di kawasan itu meledak, Jumat (16/12/2022). (Foto: Reuters)

Sekitar 100 petugas tanggap darurat bergegas ke lokasi kejadian yang terletak di dalam kompleks rekreasi yang menampung Hotel Radisson dan sebuah museum. Akuarium besar yang meledak diberi nama AquaDom. Properti itu berupa akuarium silinder berdiri bebas yang ukurannya tercatat sebagai terbesar di dunia, dengan tinggi 25 meter. 



Editor : Arif Handono

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network