get app
inews
Aa Text
Read Next : Berpotensi Korupsi, Aset Tanah Pemkab Madiun Yang Dipakai Kirun 15 Tahun, OPD Tak Berkutik

"Saya Positif Sejak Tahun 1990", Inilah Kisah Pria India Bernama Kopid.

Senin, 10 Januari 2022 | 09:26 WIB
header img

JAKARTA, iNews.id - Karena Covid-19 hidup seorang pria di India berubah. Bukan penghasilan, tetapi perubahan itu karena namanya.  Nama pria itu sama dengan virus yang tengah merebak saat ini, Kovid Kapoor. Kovid kerap ditertawakan orang-orang usai memberi tahu namanya mirip dengan virus Covid (Kovid). 

"Nama saya Kovid dan saya bukan virus," tulis Kovid dalam cuitannya dilansir dari World of Buzz, Senin (10/1/2022).  Kovid lantas membagikan pengalaman uniknya saat pertama kali melakukan perjalanan ke luar negeri sejak terjadi pandemi. Banyak orang di sekitar yang mengaku geli mendengar namanya. Dia pun berharap perjalanan liburan tahun depan bisa lebih menyenangkan dibandingkan tahun ini.

“Pergi ke luar India untuk pertama kalinya sejak Covid dan membuat banyak orang geli dengan nama saya. Perjalanan ke luar negeri di masa depan akan menyenangkan!” ujar Kovid Kapoor.  Dalam media sosial Twitter, Kovid menjelaskan bahwa namanya berasal dari puisi religi berbahasa India yang berjudul Hanumaan Chaaleesa. Rupanya, nama Kovid memiliki arti sarjana atau orang terpelajar dalam India. Sebenarnya, makna itu sangatlah indah. Namun, virus yang mendunia ini telah merubah pandangan nama indah itu. 

"Yang selalu merupakan nama yang indah! Tapi sekarang memiliki dimensi yang sama sekali berbeda," kata Kovid Kapoor. 

Sejak pandemi, Kovid merasa pekerjaannya menjadi sedikit ironi. Pasalnya, pria yang tinggal di Bangalore ini memiliki sebuah startup perjalanan bernama Holidify, yakni platform konten perjalanan terbesar di India. Sehingga, dia pun harus menjadi Kovid yang mempromosikan sebuah perjalanan saat ini. 

“Yang juga sedikit ironis, karena saya harus menjadi Kovid yang mempromosikan perjalanan sekarang!” ujarnya. 

Selain itu, Kovid juga pernah mengalami insiden lucu ketika berulang tahun ke-30, yakni saat rekan-rekannya membelikan sebuah kue. Ketika itu, pegawai toko menganggap pesanan tersebut hanya lelucon lantaran namanya mirip Covid-19. Alhasil, nama yang tertera pun bukan nama aslinya. 

"Nama yang harusnya dieja dengan K, malah dieja C, sehingga tulisan di kue jadi Covid-30," tutur Kovid. 

Tak hanya itu, Kovid juga memiliki pengalaman memalukan saat membeli kopi di Starbucks. Kala itu, sang barista menunjukkan nama yang tertera di gelas kopinya kepada orang lain, dan mereka tertawa terbahak-bahak di hadapan Kovid. Sejak saat itu, dia selalu menggunakan nama palsu untuk memesan makanan atau minuman. 

Kisahnya kini viral dan menuai beragam tanggapan dari warganet. Banyak yang merasa terhibur membaca cuitannya. Bahkan, tak sedikit netizen yang membuat meme untuknya. Cuitan dan selera humor Kovid telah membuat semua orang tersenyum meskipun ancaman Covid-19 ini tengah meningkat.

 

Editor : Arif Handono

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut