get app
inews
Aa Text
Read Next : Viral, Karni Ilyas Tanya Kerja KPU dan Bawaslu Pasca Pilkada, Netizen: "Dengerin Ceramah Miftah"

Pabrik Gudang Garam Terbakar Hebat di Kediri, Api Padam setelah Semalaman Disemport Air

Selasa, 08 November 2022 | 13:26 WIB
header img
Tangkapan layar media sosial

KEDIRI, iNewsMadiun.id - Sejumlah bangunan milik pabrik rokok PT Gudang Garam Tbk di Jalan Mataram, Kota Kediri, terbakar. Berdasarkan video amatir milik warga, kebakaran melahap beberapa bangunan. Kebakaran yang melanda Senin malam itu berhasil dipadamkan setelah petugas pemadaman kebakaran berjuang sampai Selasa (8/11/2022) pagi.

ist

Hingga saat ini, belum diketahui secara pasti penyebab kebakaran tersebut. Meski demikian, manajemen PT Gudang Garam melalui rilisnya mengatakan, kebakaran tidak memengaruhi operasional pabrik.

Api melahap tempat penyimpanan barang penunjang yang tidak memengaruhi produksi rokok. Saat ini, kebakaran sudah berhasil dipadamkan oleh unit pemadam kebakaran PT Gudang Garam dibantu personel Pemkot Kediri dan Polres Kediri Kota.

Peristiwa tersebut pun dipastikan tak mengakibatkan korban jiwa maupun luka. Kerugian akibat kebakaran tersebut ditaksir mencapai miliaran rupiah.

Artikel ini sudah terbit di, https://news.okezone.com/read/2022/11/08/519/2703184/pabrik-rokok-gudang-garam-terbakar-kerugian-ditaksir-miliaran-rupiah

Editor : Arif Handono

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut