Terlepas dari itu, Ejiri kagum dengan kemampuan menyerang Arhan. Arhan memiliki kemampuan hebat dalam soal kecepatan dan mengecoh lawan. "Kecepatannya dan tenaganya untuk melaju, atau mengecoh lawan. Ya walau ada di dalam teknik tapi akurasi tendangannya juga cukup berpengaruh," kata Ejiri. "Saya pikir mungkin cukup bisa berperan sebagai penyerang sayap. Saya ingin mencoba mengeluarkan kemampuannya secara luas," ujarnya. Sementara itu, Arhan mengaku menikmati masa-masa adaptasinya dengan sepak bola Jepang. Dia menyebut masih banyak kendala yang dialami selama di Jepang, salah satunya soal cuaca. "Teman-teman di sini menyambut saya dengan ramah. Mereka memberitahu kalau ada yang salah, harusnya begini, kasih tahu yang baik. Di sini beda cuaca saya harus menyesuaikan lagi. Saya waktu itu juga belum baik juga harus karantina, saya lagi ya seminggu 3 kali 4 kali," katanya.iNews Madiun
Editor : Arif Handono
Artikel Terkait