Hasil Manchester City vs Liverpool di Liga Inggris 2021-2022: The Reds Tahan Imbang Man City

Andhika Khoirul Huda
Manchester City vs Liverpool berakhir imbang 2-2 (Fot: Reuters)

LAGA Manchester City vs Liverpool di pekan ke-32 Liga Inggris 2021-2022 sudah diketahui hasilnya. The Citizens (julukan Manchester City) yang sempat unggul lebih dulu, dipaksa bermain imbang oleh The Reds. Alhasil pertandingan berakhir dengan skor 2-2.

Manchester City lebih dulu unggul lewat Kevin de Brunye pada menit kelima. Kemudian, Diogo Jota membalasnya pada menit ke-13. Gabriel Jesus kembali membawa Manchester City unggul di menit ke-37.

Hanya saja, Sadio Mane membuyarkan kemenangan Manchester City. Pemain asal Senegal itu berhasil mencetak gol di menit ke-46 untuk mengubah skor jadi 2-2. Hasil ini menunjukkan persaingan dalam perburuan gelar juara Liga Inggris makin ketat.

 

Jalannya Pertandingan

Babak Pertama 

Man City langsung tancap gas sejak awal pertandingan. Mereka mengambil inisiatif serangan dan menekan pertahanan Liverpool.

Bahkan, The Citizens sudah unggul saat laga baru berjalan lima menit lewat Kevin De Bruyne. Pemain asal Belgia itu melesatkan tendangan keras dari luar kotak penalti dan menyentuh Joel Matip yang membuat bola sedikit berbelok sehingga tak mampu dihalau Alisson Becker.

Akan tetapi, keunggulan tim tuan rumah hanya bertahan delapan menit saja. Pasalnya, pada menit 13, Diogo Jota berhasil menyamakan kedudukan dengan sontekannya di mulut gawang Man City usai menerima umpan tarik Mohamed Salah.

Sepuluh menit kemudian, Ederson nyaris melakukan gol bunuh diri. Ketika menguasai bola di depan gawangnya, dia ragu-ragu untuk menendang sehingga bola yang ditahannya dari operan John Stones hampir melewati garis gawang. Beruntung, kiper asal Brasil itu dengan sigap langsung menendang bola kea rah Aymeric Laporte.

Terus menekan, pasukan Manchester Biru hampir menambah keunggulan pada menit 25. Sayangnya, sundulan Rodri yang menyambut tendangan bebas De Bruyne, gagal disambar oleh Stones yang telah berdiri bebas di kotak penalti The Reds –julukan Liverpool.

Kemudian, Man City kembali mendapat peluang emas tiga menit berselang. Namun, tendangan mendatar De Bruyne dari dalam kotak penalti dan sudah membuat Allison mati langkah, menyamping tipis di sisi kiri gawang.

Serangan bertubi-tubi The Citizens akhirnya kembali membuahkan hasil pada menit 37. Adalah Gabriel Jesus yang menjadi pencetak gol dengan sontekannya yang menyambut umpan manis Joao Cancelo.

Ketinggalan satu gol, Liverpool berusaha mengejar ketertinggalan lewat serangan-serangan balik cepat. Namun, skor 2-1 masih tetap bertahan hingga turun minum.

Editor : Arif Handono

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network