Kepala Dinas Sosial, Pemberdayaan Perempuan, dan Perlindungan Anak Kota Madiun Heri Suwartono menuturkan, saat ini pihaknya sedang mempersiapkan tenaga pekerja sosial yang akan menjalankan operasional di Pondok Lansia. "Mereka nantinya yang akan membantu merawat lansia di sana. Juga, pemenuhan kebutuhan lainnya," ujar Heri seperti dilansir dari laman Madiun Today, Rabu (17/1/2024).
Menurut dia, saat ini sudah ada lansia yang sudah siap menempati Pondok Lansia. Para lansia ini berada di UPTD Loka Bina Karya di Jalan Srindit. "Setelah Pondok Lansia siap, akan segera kami pindahkan. Untuk tahap awal nanti targetnya ada 15 orang yang menempati," jelasnya. Pondok Lansia dibangun tidak hanya menampung warga yang terlantar. Tapi juga sebagai pusat kegiatan lansia. Seperti pemberdayaan, kerohanian, hingga posyandu lansia akan dilaksanakan secara berkala di Pondok Lansia.