Tundukkan Suriah 1-0, Timnas Indonesia U-20 Jaga Peluang ke Perempat Final Piala Asia 2023

Edi Purwanto, Hakiki Tertiari
Hasil Timnas Indonesia U-20 vs Suriah U-20 di Piala Asia U-20 2023 (Foto: AFC)

Babak Kedua

Memasuki babak kedua, Suriah U-20 melakukan pergantian pemain. Hal itu dimaksudkan untuk mendobrak pertahanan Timnas Indonesia U-20.

 

Sementara Timnas Indonesia U-20 coba mempertahankan keunggulan di babak pertama. Hokky Caraka dkk tampak bermain aman agar tak kebobolan.

Benar saja, Suriah U-20 sempat mendapat peluang emas pada menit ke-54. Sepakan dari Mahmoud Nayef, yang membentur tiang gawang Daffa Fasya.

Suriah U-20 tak mengendurkan serangan. Mereka lagi-lagi mendapat kesempatan menyamakan gol pada menit ke-65. Kali ini lewat Hozan Rawan Osman, yang melontarkan sepakan keras. Sayangnya, tembakan itu masih melebar ke sisi gawang Timnas Indonesia U-20.

Kemudian, laga semakin sengit saat memasuki 10 menit jelang bubaran. Suriah U-20 bermain dengan intensitas tinggi, berusaha menjebol gawang Timnas Indonesia U-20. Sementara Timnas Indonesia U-20 terus berjuang mempertahankan keunggulannya.

Memasuki dua menit terakhir, Timnas Indonesia U-20 melakukan pergantian. Tambahan enam menit jadi waktu panjang bagi Timnas Indonesia U-20 mempertahankan keunggulan.

Suriah U-20 sama sekali tak mengendurkan serangannya. Namun, Muhammad Ferarri dkk mampu bertahan dengan apik. Sampai akhirnya Timnas Indonesia U-20 menutup pertandingan dengan skor 1-0 atas Suriah U-20.

Berikut sususnan pemain Timnas Indonesia U-20 vs Suriah U-20:

Timnas Indonesia U-20 (4-3-3): Daffa Fasya; Muhammad Ferarri, Kakang Rudianto, Dzaky Asraf, dan Dony Tri Pamungkas; Robi Darwis, Achmad Maulana, Arkhan Fikri; Ferdiansyah, Ronaldo Kwateh, Hokky Caraka

Pelatih: Shin Tae-yong

Timnas Suriah U-20 (4-4-2): Maksim Sarraf; Khaled Alhejeh, Mahmoud Nayef, Almekdad Ahmad, Mohammad Othman; Amer Alfayad, Malek Janeer, Elias Safar, Mustafa Abullatif; Hozan Rawan, Mahmood Alaswad

Pelatih: Marc Wotte

Editor : Arif Handono

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network