Tepis Isu Suap di Laga Pembuka, Ekuador Kalahkan Tuan Rumah Qatar 2-0

Yova Adhiansyah, sindonews
Enner Valencia menjadi aktor protagonis saat membawa Ekuador menang 2-0 atas tuan rumah Qatar pada laga pembuka Piala Dunia 2022 di Stadion Al Bayt, Senin (21/11/2022) dini hari WIB / Foto: Twitter FIFA World Cup (@FIFAWorldCup)

AL KHOR, iNewsMadiun.id - Ekuador memupus isu suap yang menerpa timnya agar mengalah kepada tim tuan rumah sebelum laga perdana. Ekuador menandai laga pembuka penyisihan Grup A Piala Dunia 2022 dengan hasil memuaskan setelah menang 2-0 atas tuan rumah Qatar di Stadion Al Bayt, Senin (21/11/2022) dini hari WIB. Kemenangan 2-0 ini mengantarkan La Tricolor ke posisi teratas dengan nilai tiga poin.

Sepanjang 45 menit pertama, Qatar terlihat demam panggung. Mereka tidak hanya gagal menguasai permainan (38 persen berbanding 62 persen), tapi juga tidak mampu menghasilkan ancaman ke gawang Ekuador. Sementara Ekuador terlihat efektif. Betapa tidak, dari tiga peluang emas yang tercipta, dua di antaranya berhasil menggetarkan gawang Qatar yang dicetak Saad Abdullah Al Sheeb.



Editor : Arif Handono

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network