Penumpang Teriaki Sopir Odong-Odong Jangan Ngebut, Sebelum Akhirnya Tertabrak Kereta

Antara, Mahesa Apriandi
Keluarga korban kecelakaan odong-odong tertabrak kereta api mendatangi RSUD dr Dradjat Prawiranegara, Serang, Selasa (26/7/2022). (Foto: Antara)

SERANG, iNewsMadiun.id – Sejumlah korban selamat odong-odong tertabrak kereta api (KA) di Kabupaten Serang, Banten mengaku sudah mengingatkan sopir agar tidak mengebut. 

Namun, peringatan dan permintaan para penumpang itu diabaikan sang sopir berinisial JL yang terus menggeber odong-odong hingga memasuki pelintasan di Desa Selibu, Kecamatan Kragilan.

BACA JUGA:
Odong-odong Tertabrak Kereta Api Angkut 20 Orang, 9 Korban Tewas Teridentifikasi

"Saya kira kecelakaan itu dipastikan pengemudi odong-odong mengabaikan permintaan penumpang," kata Aris (30), keluarga korban selamat ditemui di RSUD dr Dradjat Prawiranegara, Serang, Selasa (26/7/2022).

Dia mengetahui penumpang sudah mengingatkan pengemudi odong-odong agar tidak mengebut itu dari keponakanya yang selamat dari kecelakaan maut itu. Penumpang odong-odong, termasuk yang meninggal, semuanya warga RT 009 Desa Cibetik, Kecamatan Walantaka, Kota Serang.

BACA JUGA:
Kesaksian Warga Lihat Odong-odong Ditabrak Kereta Api, Sopir Loncat

Saat itu, kata dia, KA jurusan Rangkasbitung-Merak yang akan melintas di lintasan tanpa palang pintu sudah terlihat kereta dari kejauhan. Namun pengemudi odong-odong bablas tanpa menghiraukan permintaan penumpang dengan melintasi palang pintu.

Editor : Arif Handono

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network