get app
inews
Aa Text
Read Next : Aldebaran Tak Kunjung Kembali, Arya Saloka Pamit dari Ikatan Cinta?

Ikatan Cinta 17 April 2022: Andin dan Mama Rosa Cari Tahu Kabar Terkini Aldebaran hingga ke Bandara

Minggu, 17 April 2022 | 21:31 WIB
header img
Mama Rosa temani Andin ke bandara untuk mengetahui info terkini pesawat yang membawa Aldebaran. (Foto: ScreenShot)

JAKARTA, iNewsMadiun.id - Nino terkejut mendengar informasi soal pesawat yang ditumpangi Aldebaran hilang kontak. Apalagi adanya telepon dari Ammar Mahendra yang mendesak Nino untuk ajukan lagi mediasi ulang soal hak asuh Reyna ke Andin.

“Halo Pak Nino. Kita harus cepat, jadi kesempatan untuk masuk membujuk Andin lagi bisa mediasi soal hak asuh Reyna,” kata Ammar Mahendra, mengutip dari Live Streaming RCTI+, Sabtu (16/4/2022).

“Pak Ammar, Anda tahu ini baru saja ada berita pesawat yang bawa Aldebaran hilang kontak,” kata Nino.

Makin terkejut, Nino mendengar ucapan Ammar Mahendra yang menyebut tidak bisa berhenti perjuangkan kepentingan sidang hak asuh. Nino semakin tak menyangka sudah sejauh itu perjuangan hak asuh dan menganggap Ammar tidak berperikemanusiaan.

“Kita sudah setengah jalan, gak bisa berhenti gitu saja. Ini saya perjuangkan kepentingan Anda, bukan kemauan saya,” ucap Ammar lebih lanjut.

“Setidaknya Pak Ammar ada perasaan sedikit,” ujar Nino.

Sementara itu, di lain sisi Mama Rosa temani Andin ke bandara untuk mengetahui info terkini pesawat yang membawa Aldebaran. Sambil melamun, Mama Rosa hanya terpikirkan takut kehilangan anaknya tersebut.

Andin menguatkan mama Rosa dengan terus berada di sampingnya. Bahkan, Andin juga mengatakan menanti waktu untuk ada kabar baik dari pesawat yang membawa Aldebaran tersebut.

“Kamu janji pulang Al,” ucap Mama Rosa.

“Mama kita tunggu sebentar ya, pasti ada info baik soal mas Al,” kata Andin.

Editor : Arif Handono

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut