get app
inews
Aa Text
Read Next : Rotasi di Korem 081/DSJ, Kasrem Ingatkan Tantangan Tugas Adalah Kehormatan

Mesin Lion Air Terbakar, Pesawat Tujuan Palembang Balik ke Jakarta, Pendaratan Selamat

Rabu, 26 Oktober 2022 | 21:49 WIB
header img
Pesawat Lion Air dilaporkan mendarat kembali ke Bandara Soekarno-Hatta (Soetta), Tangerang, Rabu (26/10/2022) usai salah satu mesin terbakar. (Foto: Istimewa)

JAKARTA, iNewsMadiun.id - Untung belum jauh. Pesawat Lion Air dengan nomor penerbangan JT-330 baru saja terbang menuju ke Palembang. Tetapi pesawat terpaksa kembali balik mendarat ke Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Rabu (26/10/2022) pukul 17.45 WIB akibat mesin kiri terbakar. Melalui foto yang tersebar, pesawat jenis Boeing itu diduga mengalami kendala pada mesin kiri hingga terbakar dan membuat pesawat harus kembali usai terbang beberapa menit menuju Palembang. 

Melalui foto yang beredar terlihat api membakar mesin di sisi kiri pesawat. Bahkan, dalam video yang tersebar juga sejumlah mobil pemadam kebakaran bersiaga di runway bandara saat pesawat tersebut mendarat.

Terkait hal tersebut, Corporate Communications Strategic of Lion Air, Danang Mandala Prihantoro membenarkan adanya peristiwa tersebut. Menurutnya, pendaratan dilakukan sudah sesuai prosedur.  "Telah dijalankan menurut standar operasional prosedur (SOP)," ujar Danang dalam keterangan tertulis, Rabu (26/10/2022). 

Danang menjelaskan, Lion Air penerbangan JT-330 telah dipersiapkan secara tepat. Sebelum keberangkatan, pesawat Boeing 737-800NG registrasi PK-LKK dinyatakan layak dan aman dioperasikan melalui pengecekan awal (pre flight check).  Pesawat Lion Air dilaporkan mendarat kembali ke Bandara Soekarno-Hatta (Soetta), Tangerang, Rabu (26/10/2022) usai salah satu mesin terbakar. (Foto: Istimewa) Selama mengudara berjalan normal, namun pada ketika berjalan, pilot menjelaskan salah satu komponen mesin pesawat tidak sesuai dengan semestinya, sehingga pilot perlu melakukan pendaratan. 

"Pilot merasakan kinerja pada salah satu komponen mesin pesawat tidak sesuai dengan yang semestinya dan menunjukkan perlu segera dilakukan pengecekan," ucapnya. "Dalam memastikan faktor keselamatan dan keamanan penerbangan (safety first), pilot memutuskan untuk kembali ke bandar udara asal (return to base) di Bandar Udara Internasional Soekarno-Hatta," sambungnya.

Danang menuturkan, setelah pesawat berhenti dan parkir pada landas parkir (apron), seluruh penumpang diarahkan untuk menuju ruang tunggu (boarding gate) guna mendapatkan informasi lebih lanjut. Proses penunpang keluar dari pesawat (disembark) dilakukan secara normal. "Lion Air menyampaikan permohonan maaf kepada seluruh penumpang atas ketidaknyamanan yang timbul," tuturnya.

Sementara itu, para penumpang pesawat penerbangan JT-330 selanjutnya dioperasikan dengan menggunakan Boeing 737-800NG registrasi PK-LOP.  "Pesawat telah berangkat pada pukul 19.20 WIB dan diperkirakan mendarat di Bandar Udara Internasional Sultan Mahmud Badarudin II pukul 20.20 WIB," ujarnya. iNewsMadiun

Artikel ini telah tayang di www.inews.id dengan judul " Mesin Pesawat Terbakar usai Lepas Landas, Begini Penjelasan Lion Air ", Klik untuk baca: https://www.inews.id/finance/bisnis/mesin-pesawat-terbakar-usai-lepas-landas-begini-penjelasan-lion-air/2.

Editor : Arif Handono

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut