Detik-Detik Pasukan Ular Piton Tembak Mati Wabin Tabuni, Diyakini Eksekutor Sertu Eka dan Istri

Fahmi Firdaus
Barang bukti yang disita dari Wabin Tabuni/Forum Wartawan Polri

JAYAWIJAYA, iNewsMadiun.id - Anggota  KKB teroris Wabin Tabuni, yang diduga membunuh anggota Babinsa Koramil 1702-/Kurulu Sertu Eka Andrianto Hasugian dan istrinya Bidan Sri Lestari Putri, di Elelim, Kabupaten Yalimo, Papua, tewas ditembak mati pasukan gabungan.

Anggota KKB teroris Papua ini tewas setelah terjadi baku tembak antara KKB dengan Tim Khusus Mabesad serta anggota dari Batalyon Infanteri 756/Wimane Sili. 

Batalyon yang memiliki maskot ular piton hijau ini dipimpin Letkol Inf Tommy Yudistyo. Batalyon ini di bawah komando Korem 172/Praja Wira Yakthi Kodam XVII/Cenderawasih.

"Memang dari data yang ada Wabin Tabuni adalah anggota KKB yang tergabung kelompok militer Murib dengan daerah operasi sekitar Kuyawage hingga Ilaga," kata Kapolres Jayawijaya AKBP Muhammad Safei.

Wabin Tabuni, Sabtu (30/4) pagi, tewas ditembak saat melarikan diri dari penangkapan anggota TNI. Dia kabur ke arah jurang sebelum timah panas melumpuhkannya. Melihat Wabin Tabuni tertembak, anggota KKB Papua lainnya mencoba membantu dengan menembak ke arah aparat keamanan dari ketinggian.

Wabin Tabuni ditangkap di Kampung Dugume, Distrik Dugume, Kabupaten Lanny Jaya, sekitar pukul 07.40 WIT. Saat ini jenazah Wabin Tabuni masih berada di RSUD Wamena,">iNews Madiun

Editor : Arif Handono

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network