LAGA Sassuolo vs Juventus di pekan ke-34 Liga Italia 2021-2022 sudah diketahui hasilnya. Setelah melalui 90 menit pertandingan, Juventus menang 2-1.
Gol kemenangan Juventus diciptakan Moise Kean pada menit ke-89. Berkat kemenangan ini, Juventus yang duduk di posisi empat klasemen Liga Italia 2021-2022 dengan 66 angka, hanya terpaut satu poin dari Napoli di tempat ketiga.
Jalannya Pertandingan
Babak Pertama
Begitu pertandingan dimulai, Sassuolo mencoba untuk menguasai bola. Mereka mencoba menutup rapat pertahanannya dari sejumlah serangan yang dilancarkan pemain-pemain Juventus.
Tuan rumah kemudian memperoleh peluang pada menit ke-10. Giacomo Raspadori menusuk lini pertahanan Juventus dan melepaskan tembakan. Sayang, serangannya bisa dihalau kiper Juventus, Wojciech Szczesny.
Tim berjuluk Neroverdi itu dapat membuat Juventus mengalami kesulitan. Peluang kemudian kembali didapat pada menit ke-17. Namun, tandukan Davide Frattesi masih melambung.
Hingga menit ke-23, Juventus belum bisa keluar dari tekanan. Bahkan, Sassuolo lebih mendominasi dengan 62 persen aliran bola, serta enam peluang. Sementara itu, Juventus baru bisa membuahkan dua kesempatan.
Serangan kembali diberikan Sassuolo. Pada menit ke-33, mereka nyaris saja membuat gol. Hanya saja tendangan Gianluca Scamacca dapat ditangkap dengan baik oleh Szczesny.
Akhirnya skuad asuhan Alessio Dionisi itu berhasil memimpin pada menit ke-38. Giacomo Raspadori sukses mencetak gol melalui tendangan kerasnya, meneruskan umpan backheel kiriman Domenico Berardi.
Namun, Juventus dapat langsung membalas. Pada menit ke-45, Paulo Dybala berhasil mencetak gol dengan sepakan keras kaki kirinya ke sudut sulit. Babak pertama pun berakhir sama kuat, 1-1
Babak Kedua
Di babak kedua, Juventus coba tampil menekan. Sebanyak tiga pemain dimasukkan di awal babak kedua.
Sebut saja Giorgio Chiellini, Dusan Vlahovic dan Moise Kean. Masuknya ketiga pemain di atas memberikan hasil positif bagi Juventus.
Moise Kean mencetak gol sekaligus memastikan kemenangan 2-1 Juventus atas Sassuolo. Berkat kemenangan ini, Juventus menjaga peluang finis di posisi tiga besar Liga Italia 2021-2022.
BERIKUT SUSUNAN PEMAIN SASSUOLO VS JUVENTUS:
SASSUOLO
Consigli; Muldur, Chiriches, Ayhan, Kyriakopoulos; Maxime Lopez, Frattesi; Berardi, Raspadori, Traorè; Scamacca
Pelatih: Alessio Dionisi
JUVENTUS
Szczesny; De Sciglio, Bonucci, Rugani, Alex Sandro; Bernardeschi, Danilo, Zakaria, Rabiot; Dybala, Morata
Pelatih: Massimiliano Allegri
Editor : Arif Handono
Artikel Terkait